678 PPPK Dilantik, Pj Bupati Cilacap Pesan untuk Beradaptasi Cepat, Proaktif, dan Jangan Hanya Tunggu Arahan!

- 1 Mei 2024, 08:23 WIB
678 PPPK Dilantik, Pj Bupati Cilacap Pesan untuk Beradaptasi Cepat, Proaktif, dan Jangan Hanya Tunggu Arahan!./Dok Cilacapkab
678 PPPK Dilantik, Pj Bupati Cilacap Pesan untuk Beradaptasi Cepat, Proaktif, dan Jangan Hanya Tunggu Arahan!./Dok Cilacapkab /

CilacapUpdate.com - Pemerintah Kabupaten Cilacap menyerahkan Surat Keputusan (SK) pengangkatan kepada 678 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2023 di Halaman Pendopo Wijayakusuma Cakti Cilacap, Selasa 30 April 2024.

Bagi Pemkab Cilacap, pengangkatan PPPK ini merupakan komitmennya untuk mengisi kebutuhan sumber daya manusia di sektor publik.

Para pegawai yang diangkat terdiri dari beragam latar belakang, mulai dari tenaga kesehatan, pendidik, hingga tenaga teknis, masing-masing siap untuk memberikan kontribusi terbaiknya dalam pelayanan kepada masyarakat.

Budi Santosa, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, mengungkapkan bahwa seleksi pegawai PPPK melalui proses ketat, termasuk ujian administrasi dan Computer Assisted Test (CAT), sebelum akhirnya 678 orang dinyatakan lulus dan menerima SK pengangkatan.

“Setelah melalui beberapa proses seperti seleksi administrasi dan CAT, yang lolos dan menerima SK pengangkatan hari ini sebanyak 678 orang dengan rincian Tenaga Kesehatan 258, Tenaga Pendidik 301, Tenaga Teknis 119,” kata dia dikutip dari laman cilacapkab.go.id.

Kehadiran mereka dianggap krusial untuk mendukung berbagai sektor pemerintahan, terutama dalam upaya meningkatkan pelayanan publik di Cilacap.

Baca Juga: Nelayan Hilang di Nusakambangan Belum Ditemukan, Tim SAR Gabungan Lakukan Hal Ini untuk Pencarian Korban

Penjabat Bupati Cilacap, Awaluddin Muuri, dengan tegas memberikan apresiasi kepada seluruh pegawai yang resmi menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) hari itu.

Dia memberikan pesan agar ASN yang baru diangkat menunjukkan kinerja terbaik sebagai wujud penghargaan terhadap kepercayaan yang diberikan oleh pemerintah daerah kepada mereka.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh

Sumber: cilacapkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah