Yuk Gabung Intelijen Negara! Pendaftaran STIN 2024 Resmi Dibuka bulan Mei Ini!

- 20 Mei 2024, 11:35 WIB
Yuk Gabung Intelijen Negara! Pendaftaran STIN 2024 Resmi Dibuka bulan Mei Ini!./ Dok
Yuk Gabung Intelijen Negara! Pendaftaran STIN 2024 Resmi Dibuka bulan Mei Ini!./ Dok /

CilacapUpdate.com - Pendaftaran untuk masuk ke Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN) tahun 2024 telah dibuka dan akan berlangsung hingga 13 Juni 2024.

STIN, yang berada di bawah naungan Badan Intelijen Negara (BIN), membuka kesempatan bagi 400 calon taruna baru.

Bagi para lulusan SMA atau yang sepadan, yang memiliki keinginan untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di BIN, melanjutkan pendidikan di STIN bisa menjadi langkah yang tepat.

Selain dari tidak dipungut biaya pendidikan, para taruna STIN akan mendapat fasilitas asrama, konsumsi, dan seragam.

Mereka juga berkesempatan untuk dilatih sebagai bagian dari Indonesian Cyber Task Force dan menjadi ahli dalam bidang biomedical hazard.

Persyaratan untuk Mendaftar di STIN Tahun 2024

  1. Warga Negara Indonesia.
  2. Beriman dan taat kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  3. Setia kepada NKRI berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945.
  4. Tidak pernah terlibat dalam tindak pidana.
  5. Mempunyai catatan perilaku yang baik, dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
  6. Minimal lulusan SMA/SMK/MA (bukan lulusan paket C) dengan nilai rata-rata ijazah minimal 80 (untuk lulusan tahun 2023 dan 2022) atau nilai rata-rata rapor semester 1-5 minimal 75 (untuk lulusan tahun 2024).
  7. Bagi lulusan sekolah di luar negeri, harus menyetarakan ijazahnya melalui Kemendikbudristek.
  8. Belum pernah menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama masa pendidikan.
  9. Bagi calon peserta perempuan, belum pernah melahirkan, dan bagi calon peserta laki-laki, belum pernah memiliki anak biologis.
  10. Tidak memiliki tato atau bekas tato.
  11. Bagi calon peserta perempuan, tidak memiliki tindik atau bekas tindik pada bagian tubuh yang tidak lazim.
  12. Calon peserta laki-laki tidak memiliki tindik atau bekas tindik pada bagian tubuh manapun.
  13. Sehat secara fisik dan mental, serta tidak pernah mengalami patah tulang.
  14. Bagi yang menggunakan kacamata, tidak melebihi ukuran +1 atau -1.
  15. Tidak menderita buta warna.
  16. Tinggi badan minimal 165 cm untuk laki-laki dan 160 cm untuk perempuan, dengan berat badan seimbang.
  17. Usia minimal 16 tahun dan maksimal 21 tahun pada 31 Desember 2024.
  18. Mendapatkan persetujuan dari orangtua atau wali, dibuktikan dengan surat pernyataan dari orangtua/wali.
  19. Tidak diperkenankan bagi personel atau mantan personel TNI/Polri/PNS.
  20. Tidak pernah mengikuti pendidikan pembentukan personel TNI/Polri/PNS.
  21. Bersedia untuk menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) selama 16 tahun setelah lulus.
  22. Tidak sedang terikat ikatan dinas dengan instansi lain.
  23. Memiliki kartu BPJS Kesehatan.
  24. Bagi yang sudah bekerja sebagai pegawai/karyawan tetap, harus mendapat persetujuan/rekomendasi dari kepala instansi yang bersangkutan dan bersedia untuk diberhentikan dari status pegawai/karyawan jika diterima.

Baca Juga: Cara Kredit Motor di Pegadaian 2024: Syarat, Proses, dan Keuntungannya

Dokumen yang Diperlukan untuk Pendaftaran di STIN Tahun 2024

  1. Surat izin dari orang tua/wali.
  2. Fotokopi ijazah untuk lulusan tahun 2022 dan 2023.
  3. Surat keterangan lulus dari sekolah bagi lulusan tahun 2024.
  4. Pas foto ukuran 4×6 cm (1 buah) dengan latar belakang merah (untuk calon peserta laki-laki) dan biru (untuk calon peserta perempuan).
  5. Foto berwarna seluruh tubuh ukuran kartu pos (memakai pakaian putih dengan bawahan hitam), tampak depan, samping kanan, samping kiri, dan belakang.
  6. Fotokopi akta kelahiran/surat keterangan kelahiran/kenal lahir, kartu keluarga (KK), dan kartu BPJS.

Cara Pendaftaran di STIN Tahun 2024

Halaman:

Editor: Siyam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah