Di Pacitan Rp10 Ribu Sudah Dapat Ikan Tuna Lezat! Cicipi Tujuh Warung Makan Terlaris di Kabupaten Pacitan!

- 29 Agustus 2023, 08:56 WIB
Ilustrasi ikan tuna : Di Pacitan Rp10 Ribu Sudah Dapat Ikan Tuna Lezat! Cicipi Tujuh Warung Makan Terlaris di Kabupaten Pacitan!
Ilustrasi ikan tuna : Di Pacitan Rp10 Ribu Sudah Dapat Ikan Tuna Lezat! Cicipi Tujuh Warung Makan Terlaris di Kabupaten Pacitan! / Instagram @rosemary_kitchen_id/

CilacapUpdate.com - Di Pacitan Rp10 Ribu Sudah Dapat Ikan Tuna Lezat! Cicipi Tujuh Warung Makan Terlaris di Kabupaten Pacitan! Kabupaten Pacitan merupakan salah satu destinasi wisata yang sangat populer di Indonesia. Terletak di Provinsi Jawa Timur, kabupaten ini menawarkan pesona alam yang memikat dan sejuk serta memiliki kekayaan kuliner yang tak kalah menarik.

Tidak heran jika banyak wisatawan yang memilih Pacitan sebagai tujuan liburan mereka, tidak hanya untuk menikmati panorama alam yang menawan, tetapi juga untuk mencicipi kelezatan makanan khas yang mampu menggoyang lidah.

Jika anda juga sedang mencari tempat makan favorit di Kabupaten Pacitan saat liburan. Maka artikel ini wajib anda baca selengkapnya, karena akan sangat membantu anda dalam mengetahui dan mencari tempat makan favorit di Kabupaten Pacitan.

Baca Juga: Operasi Sindikat Solar Ilegal di Cilacap Libatkan Bapak dan Anak: Truk Modifikasi dan Kode Barcode Jadi Bukti!

Di kota Kabupaten Pacitan ada banyak tempat makan enak, dari restoran mewah, tempat makan unik sampai warung makan sederhana. Saya yakin semua orang pasti ingin mencoba kuliner khas Kabupaten Pacitan pada saat liburan di Kabupaten Pacitan.

Penasaran? Berikut rekomendasi tempat wisata kuliner di Pacitan yang menyediakan sajian lezat.

1. Soto Pacitan Warung Marem
Makanan khas Pacitan yang pertama dan selalu menjadi ikon Pacitan adalah Soto Pacitan. Jika dilihat sekilas, tampilan soto ini sama dengan soto lainnya. Namun jika Anda mencicipinya, Anda bisa merasakan gurihnya kacang goreng, seledri, dan segarnya kecambah dengan ukuran kecil didalamnya.

Lokasi: Jl. Raya Lintas Selatan KM.6 Bolo, RT.3/RW.4, Salamrejo, Kec. Kebonagung, Kab. Pacitan, Jawa Timur.

2. Kupat Tahu Minulyo

Kupat Tahu Minulyo dapat Anda temukan di Puroharjo, Ploso, Pacitan. Untuk isian dari kupat tahu pacitan sendiri, antara lain lontong, tahu goreng, kecambah atau tauge, kembang kol, serta beberapa irisan daun seledri yang menyegarkan. Makanan lezat dan menggiurkan yang berasal dari Pacitan ini, tentunya dapat Anda temui di Purwoharjo, Ploso, Pacitan.

Lokasi: Jl. Gatot Subroto No.58, Purwoharjo, Ploso, Kec. Pacitan, Kab. Pacitan, Jawa Timur.

Baca Juga: Jalan Tol Panmal: Menembus Pegunungan Jatim dengan Biaya Rp5,9 T untuk Membangun Keindahan dan Konektivitas

3. Sego Godhong Jati

Sego godhong jati yaitu nasi campur yang dibungkus dengan beberapa lembar daun jati. Biasanya makanan ini dijadikan sebagai menu favorit untuk sarapan pagi bersama keluarga. Meskipun menu ini sering disajikan pada saat acara-acara syukuran, namun pada saat ini sudah banyak warung makan yang juga menjualnya sebagai hidangan khas Pacitan.

Lokasi: Jl. Kh. Maghribi, Menadi, Kec. Pacitan, Kab. Pacitan, Jawa Timur.

4. Sego Gobyos Arjowinangun

Mengapa disebut sego gobyos? Karena hidangan yang satu ini terkenal dengan rasa pedasnya dan tentunya disediakan pilihan lauk yang juga beragam dan lezat. Diantaranya seperti tempe dan tahu bacem, telur balado, hidangan laut seperti ikan, opor ayam, dan tentunya kerupuk yang selalu jadi pelengkap.

Lokasi: Pager, Arjowinangun, Kec. Pacitan, Kab.Pacitan, Jawa Timur.

5. Nasi Tiwul Lesehan Bukit Indah

Nasi tiwul ini adalah makanan pokok yang berbahan dasar dari gaplek. Gaplek sendiri merupakan umbi yang berasal dari ketela pohon yang dikeringkan dengan cara dijemur. Setelah ketela pohon ini kering, kemudian ditumbuk sedemikian rupa. Hingga menjadi tepung yang setelah itu diberikan sedikit air hingga terbentuk butiran-butiran kecil. Langkah terakhir yaitu dikukus sampai matang.

Lokasi: Kembang Kidul, Sedeng, Kec. Pacitan, Kab. Pacitan, Jawa Timur.

Baca Juga: Lima Hotel dengan Rate Rendah di Kota Banda Aceh, Bandingkan Oyo vs Reddoorz Murah Mana?

6. Tahu Tuna Pak Ran

Camilan ringan ini biasanya sering dijadikan sebagai oleh-oleh khas Pacitan oleh para wisatawan yang datang berkunjung kesana. Harganya sangat terjangkau, yaitu kisaran Rp. 10.000 per bungkusnya. Anda sudah bisa menikmati gurihnya ikan tuna yang dibungkus dengan kulit tahu yang renyah

Lokasi: Jl. WR. Supratman No.08, Kriyan, Sidoharjo, Kec. Pacitan, Kab. Pacitan, Jawa Timur.

7. Pecel Punten Pasar Sundeng Pacitan

Sebenarnya, proses pembuatan punten hampir sama seperti membuat nasi uduk. Yaitu dengan cara dicampur santan, daun salam serta tambahan garam. Namun yang membedakan ada pada proses pembuatannya. Pada saat kondisi panas, nasi ini ditempatkan di lumpang beralas plastik. Kemudian dipukul dengan batang pisang agar lembut dan kalis.

Lokasi: Sundeng, Bangunsari, Kec. Pacitan, Kab. Pacitan, Jawa Timur.

Demikian beberapa kuliner wisata yang khas dari Kabupaten Pacitan. Anda bisa menjadikan beberapa makanan tersebut menjadi salah satu daftar rekomendasi menu yang harus Anda coba saat ke Kabupaten Pacitan. Mengajak teman-teman atau keluarga terdekat untuk menikmati wisata kuliner di Kabupaten Pacitan, juga merupakan ide yang sangat menyenangkan.***

Editor: Muhammad Nasrulloh

Sumber: beragam sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah