Kemenkumham Mulai Antisipasi Lonjakan Orang Asing Jelang KTT G20 Bali, Di Antaranya Menambah Konter di Bandara

- 20 Oktober 2022, 06:44 WIB
Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) menggelar kegiatan doa bersama untuk mendukung kesuksesan pelaksanaan presidensi G20 di Indonesia, Rabu (19/10/2022).
Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) menggelar kegiatan doa bersama untuk mendukung kesuksesan pelaksanaan presidensi G20 di Indonesia, Rabu (19/10/2022). /Dok Imigrasi

CilacapUpdate.com – Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) menyiapkan sejumlah langkah dalam mendukung kesuksesan pelaksanaan presidensi G20 di Indonesia, di antaranya mulai mengantisipasi lonjakan orang asing.

Sekretaris Jenderal Kemenkumham, Komjen Pol Andap Budhi Revianto mengatakan, salah satu antisipasi lonjakan orang asing adalah peningkatan layanan saat keluar masuk orang asing di Bandara.

Agar tidak terjadi penumpukan dan kepadatan, akan dipersiapkan beberapa konter tambahan disamping konter reguler.

"Terdapat tiga konter khusus presidensi G20 dan 13 konter layanan reguler. Jika terjadi penumpukan, empat konter reguler akan dialihfungsiian menjadi konter delegasi G20," jelas Andap usai kegiatan doa bersama, Rabu (19/10/2022).

Baca Juga: Kanwil Kemenkumham Jateng dan Timpora Sidak PLTU Cilacap, Temukan Ratusan TKA yang Didominasi WNA China

Praktis dengan peningkatan ini, jumlah petugas layanan imigrasi juga akan ditambah dua kali lipat. Termasuk sarana prasana dan perangkat pendukung lainnya.

“Kedua, kita menyiapkan jumlah SDM petugas imigrasi. Secara organik, imigrasi di Bali berjumlah 32 orang. Persiapan KTT G20 di Bali ini, kita tambah menjadi 64 orang. Perangkat pendukungnya juga, seperti komputer dan lainnya akan ditambah menjadi 64 paket unit,” jelasnya.

"Disamping itu disediakan juga 10 mobile unit. Unit ini akan ditempatkan di sejumlah pos, termasuk pos VVIP dan terminal kedatangan," katanya lebih lanjut.

Memastikan agar layanan tetap lancar, pelayanan keimigrasian akan terus dikawal hingga kepulangan delegasi beserta rombongannya nanti.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah