Menang Voting, Sugeng 'Brams' Terpilih Jadi Ketua BPC HIPMI Cilacap 2023 -2026

- 19 Desember 2023, 12:01 WIB
Ketua Bidang Organisasi dan Kelembagaan (OKK) BPC HIPMI Cilacap Ariston Sultana (berkaca mata), didampingi peserta Muscab memberikan keterangan, jika Sugeng atau Bram sebagai Ketua Umum BPC HIPMI Cilacap 2023 -2026.
Ketua Bidang Organisasi dan Kelembagaan (OKK) BPC HIPMI Cilacap Ariston Sultana (berkaca mata), didampingi peserta Muscab memberikan keterangan, jika Sugeng atau Bram sebagai Ketua Umum BPC HIPMI Cilacap 2023 -2026. /Dok

CilacapUpdate.com -  Setelah melalui dinamika sengit, Musyawarah Cabang (Muscab) ke-3 Badan Pengurus Cabang (BPC) HIPMI Cilacap akhirnya menuai hasil, dengan Sugeng atau yang dikenal Brams sebagai Ketua Umum terpilih.

Diberitakan sebelumnya, Muscab HIPMI Cilacap mengalami momen penuh ketegangan dengan aksi protes yang mewarnai proses pemilihan hingga membuat SC (Steering Committee) kabur dari lokasi.

Kaburnya SC tidak mempengaruhi keberlanjutan Muscab ke-3 BPC HIMPI Cilacap, yang akhirnya berhasil memilih Ketua Umum melalui hasil voting dan dukungan tanda tangan. 

Sugeng, yang merupakan pengusaha muda dari PT Putri Harapan Keluarga, terpilih sebagai Ketua Umum BPC HIPMI Cilacap periode 2023-2026 mengalahkan satu kandidat lainnya.

Baca Juga: Muscab HIPMI Cilacap Berakhir Tanpa Hasil, Panitia Dinilai Tidak Bertanggungjawab

Sementara kandidat lain, Ema Masitoh pemilik Gubuk Kreasi Zamrud Khatulistiwa, memutuskan untuk meninggalkan lokasi sebelum hasil pemilihan diumumkan.

Dalam pemantauan Cilacap Update, voting dilakukan karena mayoritas peserta mendukung agar Muscab sesuai agenda yang ditetapkan dan menghasilkan Ketua Umum baru pada Senin, 18 Desember 2023, di Hotel Azana Asia.

Ketua Bidang Organisasi dan Kelembagaan (OKK) Ariston Sultana menegaskan bahwa hasil Muscab tersebut sudah final dengan terpilihnya Ketua Umum baru. 

"Mekanisme sudah ditempuh, dan rujukan kita ke AD/ART. Kalau kemudian SC meninggalkan lokasi tanpa konfirmasi dan tidak kembali, urgensinya apa sampai melakukan hal itu" tegas Ariston dalam jumpa pers.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah