Nekad Curi Burung di Asrama Polisi, 2 Wanita dan 1 Pria Diamankan Satreskrim Polresta Cilacap

- 23 Februari 2023, 10:57 WIB
Dua perempuan KS (25) dan PCO (24), serta satu laki-laki FP (21) diamankan Satreskrim Polresta Cilacap setelah diduga melakukan tindak pencurian burung ocehan dan merpati di Asrama Polisi Polresta Cilacap Jalan Swadaya Kelurahan Tambakreja Kecamatan Cilacap Selatan Kabupaten Cilacap.
Dua perempuan KS (25) dan PCO (24), serta satu laki-laki FP (21) diamankan Satreskrim Polresta Cilacap setelah diduga melakukan tindak pencurian burung ocehan dan merpati di Asrama Polisi Polresta Cilacap Jalan Swadaya Kelurahan Tambakreja Kecamatan Cilacap Selatan Kabupaten Cilacap. /Nasrulloh/Cilacap Update

 

CilacapUpdate.com - Dua perempuan KS (25) dan PCO (24), serta satu laki-laki FP (21) diamankan Satreskrim Polresta Cilacap setelah diduga melakukan tindak pencurian burung ocehan dan merpati di Asrama Polisi Polresta Cilacap.

Kasat Reskrim Polresta Cilacap AKP Gurbacov mengungkapkan, kejadian diketahui korban berinisial SU (55) pada Sabtu, 14 Januari 2023 sekira pukul 06.30 WIB, pada saat korban hendak memberi makan burung.

Korban yang tinggal di Aspol tersebut terkejut, sejumlah burungnya yang sebelumnya dia cantelkan di teras rumah sudah tidak ada lagi.

Korban kemudian bersama tetangganya yang masih satu komplek di Asrama Polisi Jalan Swadaya Kelurahan Tambakreja Kecamatan Cilacap Selatan Kabupaten Cilacap, yang juga kehilangan burungnya mengecek rekaman CCTV yang terpasang di area kejadian.

Baca Juga: Rugikan Uang Negara Capai Rp 784 Juta, Mantan Kades di Maos Cilacap Ditetapkan Sebagai Tersangka

Dari CCTV tersebut, korban dan para saksi menyaksikan rekaman CCTV tersebut dan melihat ada 3 orang dengan memakai jaket jumper berwarna gelap sebanyak 2 orang dan berwarna putih 1 orang.

Atas kejadian tersebut, sedikitnya 14 ekor burung merpati beserta sangkar milik penghuni Aspol hilang. Kemudian dua ekor burung jalak suren beserta sangkar, serta satu ekor burung ciblek yang semua ditaksir senilai Rp 3.000.000 hilang pada hari itu.

Satreskrim Polresta Cilacap dibantu Satreskrim Polsek Cilacap Selatan kemudian melakukan investigasi setelah mendapatkan laporan kehilangan dari para korban.

Berdasarkan keterangan para saksi dan mempelajari para pelaku yang terekam dalam rekaman CCTV, Satreskrim selanjutnya melakukan penyelidikan dan mendapatkan informasi terkait keberadaan para pelaku tersebut.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x