Menghitung Besaran Dana Desa Kabupaten Cilacap Tahun Anggaran 2022

- 5 September 2022, 15:53 WIB
Dwi Harsono, Kepala Seksi Veraki KPPN Cilacap.
Dwi Harsono, Kepala Seksi Veraki KPPN Cilacap. /

CilacapUpdate.com - Dana Desa adalah dana yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang diperuntukan bagi Desa. Dana Desa ditransfer oleh Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) melalui APBD kabupaten/kota ke rekening Kas Desa.

Dana Desa digunakan untuk membiayai penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, dan pembinaan kemasyarakatan dan pemberdayaan masyarakat. Bagaimanakah menghitung besaran Dana Desa?

Besarnya dana desa setiap desa ditetapkan berdasarkan penjumlahan Alokasi Dasar, Alokasi Afirmasi, Alokasi Kinerja, dan Alokasi Formula. Alokasi dana desa setiap Daerah Kabupaten/kota dihitung berdasarkan penjumlahan alokasi Dana Desa setiap desa pada Daerah Kabupaten/kota bersangkutan.

Baca Juga: Masih Ada Deviasi Minus 10, 6 Persen pada Realisasi Fisik APBD, dari Target 72,3 Baru Terealisasi 61,7 Persen

Alokasi Dasar (AD) adalah alokasi yang dihitung berdasarkan klaster jumlah penduduk. Alokasi Afirmasi (AA) adalah alokasi yang diberikan kepada Desa tertinggal yang memiliki jumlah penduduk miskin tinggi.

Alokasi Kinerja (AK) adalah alokasi yang diberikan kepada Desa yang memiliki hasil penilaian kinereja terbaik. Dan Alokasi Formula (AF) adalah alokasi yang dihitung berdasarkan indikator jumlah penduduk desa, angka kemiskinan desa, luas wilayah desa, dan tingkat kesulitan geografis Desa.

Pada tahun anggaran 2022 APBN mengalokasikan dana desa sebesar Rp 68 Trilyun. Dana Rp 68 T tersebut dialokasikan secara merata dengan proporsi AD=65%, AA=1%, AK=4% dan AF 30% dari alokasi dana desa.

Baca Juga: Realisasi Penyaluran Anggaran Tahun 2022 Melalui KPPN Cilacap Sampai dengan 31 Agustus 2022 Capai Rp 893 M

A. Alokasi Dasar sebesar 65% X Rp 68 T dialokasikan ke setiap desa ditetapkan berdasaarkan kluster jumlah penduduk sebagai berikut :

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x