Terungkap Identitas Gadis Misterius di Trailer One Piece Film Red Terbaru, Berikut Jadwal Tayang dan Sinopsis

- 13 April 2022, 11:26 WIB
Trailer  Teaser One Piece Film Red Terbaru, Berikut Jadwal Tayang dan Sinopsisnya
Trailer Teaser One Piece Film Red Terbaru, Berikut Jadwal Tayang dan Sinopsisnya /Tangkap Layar/YouTube/ONE PIECE公式YouTubeチャンネル

CilacapUpdate.com - Akhirnya Anime "One Piece Film Red" mendapatkan trailer teaser terbaru, yang mengungkapkan identitas gadis misterius yang merupakan kunci cerita utama.

"One Piece Film Red" adalah seri Film Ke-4 yang dipersembahkan oleh Eiichiro Oda sebagai Penulis dan Produser Umum. Dan film One Piece tersebut, akan dirilis pada tanggal 6 Agustus 2022 di Jepang untuk pertama kali.

Diketahui, sebelumnya juga tayang trailer "One Piece Film Red" pada tanggal 21 November 2021. Yang menampilkan gadis misterius tersebut dengan kunci cerita "suara bernyanyi" dan"rambut merah".

Baca Juga: Spoiler Terbaru! One Piece chapter 1046 Kekuatan Luffy Mengendalikan Petir,seperti Dewa Guntur

 

Dari trailer teaser yang berdurasi 45 detik yang dirilis pada tanggal 13 April 2022 di YouTube, menampilkan visual desain karakter yang akan muncul mendatang, salah satu gadis misterius tersebut, dan karakter yang lain.

Terungkap bahwa identitas sebenarnya gadis misterius itu adalah putri Shanks bernama Uta.

Adapun sinopsisnya tentang One Piece Film Red tersebut, sebagai berikut:

Cerita diawali dengan pertunjukan di sebuah pulau, muncullah Uta sebagai diva yang paling dicintai di dunia.

Baca Juga: LINK: Anime Shijou Saikyou no Daimaou, Murabito A ni Tensei suru Episode 2 Sub Indo 480p 720p, Ard dan Ireene

Baca Juga: Spoiler Terbaru! One Piece chapter 1046 Kekuatan Luffy Mengendalikan Petir,seperti Dewa Guntur

Suaranya, yang Uta nyanyikan bersamaan dengan menyembunyikan identitas sebenarnya, hal itu menggambarkan sebagai "dunia lain".

Dari nyanyian Uta pun, mengundang berbagai penggemar dari seluruh dunia, salah satunya adalah Bajak Laut Topi Jerami Luffy, para Bajak Laut yang lain, dan Angkatan Laut.

Kisahnya pun dimulai dengan fakta yang mencengangkan bahwa Uta adalah "Putri Shanks".

Dan juga diketahui di video Trailer tersebut, memuat informasi para staff dan lainnya yang akan mengerjakan dan ikut serta dalam proyek "One Piece Film Red" tersebut. Sebagai berikut:

Baca Juga: Spoiler Manga One Piece 1046: Peran penting Raizo di Pulau Onigashima

Penulis dan Produser Umum: Eiichiro Oda

Direktur: Goro Taniguchi

Skenario: Tsutomu Kuroiwa

Desain Karakter & Direktur Animasi Umum: Masayuki SATO

Direktur Seni & Seni Konsep: Hiroshi Kato

Desainer Warna: Sayoko Yokoyama

CG Direktur: Kentaro Kawasaki

Direktur Fotografi: Tsunetaka Ema

Manajer produksi: Tomoya Yoshida

Distributor film Jepang: Toei

Demikian informasi yang dikumpulkan, semoga bermanfaat.***

 

Editor: Muhammad Nasrulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah