Leo - Daniel Kalah di Partai Penentu, Harapan Indonesia di Nomor Beregu Putra Pupus

- 30 September 2023, 08:45 WIB
Leo/Daniel di babak 32 besar BWF World Championships 2023 berhadapan dengan Satwiksairaj R./Chirag Shetty.
Leo/Daniel di babak 32 besar BWF World Championships 2023 berhadapan dengan Satwiksairaj R./Chirag Shetty. /Instagram @badminton.ina

Indonesia mencoba mengejar ketertinggalan menjadi 16-19 dengan memanfaatkan kesalahan-kesalahan dari Korea seperti pengembalian yang melebar.

Bola tanggung dari Indonesia membuat Korea memperoleh match point di babak penentu dengan skor 16-20.

Beruntungnya, smash dari pasangan Indonesia memperpendek selisih menjadi 17-20. Namun, pengembalian yang melebar membuat pertandingan berakhir dengan skor 17-21.

Dengan kekalahan ini, Korea memenangkan pertandingan dan membuat Indonesia harus memupus harapan di nomor beregu putra dengan skor akhir 1-3.

Kekalahan yang didominasi oleh kesalahan sendiri membuat Leo bertekad untuk memperbaiki kinerja mereka dalam nomor perorangan yang akan berlangsung pada tanggal 2-7 Oktober 2023.

Baca Juga: Nonton Film Love at First Sight 2023, Sinopsis, Alur Cerita, dan Pemain Utama

"Kami akan membenahi kesalahan hari ini, masih ada dua-tiga hari sebelum nomor perorangan dimulai. Kami akan meningkatkan fokus kami, jangan sampai terpengaruh oleh kekalahan hari ini," ujar Leo.

Namun demikian, Leo juga meminta maaf kepada masyarakat Indonesia karena kegagalannya di nomor beregu putra ini.

"Kami belum berhasil menyumbang poin, kami mohon maaf kepada semua," tutup Leo.***

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah