BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Kebumen Serahkan Santunan Jaminan Kematian di Kecamatan Ayah

- 14 Juni 2024, 11:22 WIB
BPJS Ketenagakerjaan Cabang Kebumen mengadakan acara simbolis penyerahan santunan jaminan kematian kepada ahli waris peserta di Desa Karangduwur, Kecamatan Ayah./Dok Ist
BPJS Ketenagakerjaan Cabang Kebumen mengadakan acara simbolis penyerahan santunan jaminan kematian kepada ahli waris peserta di Desa Karangduwur, Kecamatan Ayah./Dok Ist /

CilacapUpdate.com - BPJS Ketenagakerjaan Cabang Kebumen mengadakan acara simbolis penyerahan santunan jaminan kematian kepada ahli waris peserta di Desa Karangduwur, Kecamatan Ayah.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Kebumen, Arya Pranapartha, dan Bupati Kebumen, H. Arif Sugiyanto, S.H., M.H.

Dalam acara tersebut, BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan santunan jaminan kematian sebesar Rp42 juta kepada empat ahli waris peserta yang terdiri dari perangkat desa, kelembagaan desa, dan nelayan di Kecamatan Ayah.

Penyerahan ini merupakan bagian dari komitmen BPJS Ketenagakerjaan untuk memberikan perlindungan dan manfaat kepada para peserta dan keluarganya.

Arya Pranapartha menjelaskan bahwa santunan jaminan kematian ini merupakan bentuk nyata dari perlindungan yang diberikan oleh BPJS Ketenagakerjaan. 

"Kami berharap santunan ini dapat membantu meringankan beban keluarga yang ditinggalkan. Ini adalah bukti nyata bahwa BPJS Ketenagakerjaan selalu hadir untuk melindungi dan mendukung para peserta kami," ujar Arya.

Bupati Kebumen, H. Arif Sugiyanto, turut menyampaikan apresiasinya terhadap BPJS Ketenagakerjaan yang selalu sigap dalam memberikan perlindungan bagi masyarakat. 

"Kami sangat menghargai langkah BPJS Ketenagakerjaan dalam memberikan santunan jaminan kematian ini. Ini menunjukkan bahwa pemerintah dan BPJS Ketenagakerjaan sangat peduli terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya mereka yang telah menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan," kata Arif Sugiyanto.

Baca Juga: 16.000 Baby Lobster Senilai Rp1,6 Miliar dari Cilacap Gagal Diselundupkan

Halaman:

Editor: Lutfi Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah