Perkuat Penanganan Hukum Tata Usaha Negara, Pemkab Cilacap dan Kejari Sepakati 6 Nota Kesepakatan!

- 7 Juni 2024, 17:21 WIB
Pemerintah Kabupaten Cilacap menjalin kerjasama dengan Kejaksaan Negeri Cilacap, dalam bentuk penandatanganan Nota Kesepakatan untuk memperkuat penanganan masalah hukum di bidang Perdata dan Tata Usaha Negara.
Pemerintah Kabupaten Cilacap menjalin kerjasama dengan Kejaksaan Negeri Cilacap, dalam bentuk penandatanganan Nota Kesepakatan untuk memperkuat penanganan masalah hukum di bidang Perdata dan Tata Usaha Negara. /humas.cilacapkab.go.id

CilacapUpdate.com – Penyelenggaraan otonomi daerah saat ini menghadapi tantangan yang semakin kompleks. Kemajuan teknologi yang pesat dan meningkatnya tuntutan masyarakat akan pelayanan publik yang memadai menjadi tantangan utama dalam pelaksanaan otonomi daerah.

Situasi ini seharusnya mendorong para abdi masyarakat untuk terus berinovasi dan berpikir kreatif guna memenuhi tuntutan tersebut. Namun, kekhawatiran muncul baik di tingkat pusat maupun daerah mengenai kesesuaian kebijakan yang diambil dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Pemerintah diharapkan dapat menemukan solusi yang inovatif tanpa melanggar aturan yang ada, guna memastikan pelaksanaan otonomi daerah yang lebih efektif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Menanggapi tantangan ini, Pemerintah Kabupaten Cilacap menjalin kerjasama dengan Kejaksaan Negeri Cilacap.

Kerjasama tersebut dituangkan dalam bentuk penandatanganan Nota Kesepakatan untuk memperkuat penanganan masalah hukum di bidang Perdata dan Tata Usaha Negara.

Acara penandatanganan nota kesepakatan tersebut dilaksanakan di ruang Gadri, kantor Bupati Cilacap pada Jumat (7/6/2024).

Baca Juga: Angka Prevalensi Stunting 18,5 Persen, Kabupaten Cilacap Peringkat 9 di Jawa Tengah!

Penandatanganan ini bertujuan untuk menciptakan sinergi yang lebih baik antara kedua lembaga dalam menangani berbagai persoalan hukum yang muncul akibat penyelenggaraan urusan pemerintahan di Kabupaten Cilacap.

Dengan adanya kolaborasi dan koordinasi yang erat, diharapkan dapat meningkatkan efektivitas penanganan masalah hukum serta memastikan bahwa setiap tindakan pemerintahan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh

Sumber: humas.cilacapkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah