10 Daftar Tempat Wisata di Cilacap Bagi Pasangan Romantis Saat Liburan Wajib Kesini, Pilihanmu yang Mana Nih?

24 November 2022, 18:09 WIB
10 Daftar Tempat Wisata di Cilacap Bagi Pasangan Romantis Saat Liburan Wajib Kesini, Pilihanmu yang Mana Nih? /Pexels/Edward Eyer/

CilacapUpdate.com - Liburan sebentar lagi tiba, waktunya kita menentukan tempat wisata yang akan kita kunjungi, salah satu yang patut di coba berada di Cilacap.

Di Kabupaten Cilacap kamu akan disuguhkan berbagai tempat wisata yang menarik, mulai dari wisata alam sampai tempat bersejarah.

Berikut rekomendasi tempat wisata di Kabupaten Cilacap yang CilacapUpdate rangkum dari laman resmi visitjawatengah.jatengprov.go.id, yuk simak dimana saja lokasinya!

Baca Juga: 5 Tempat Penginapan Termurah di Jogja, Ada Yang Dibanderol Dengan Harga 40 Ribuan, Ada Apa Saja?

  • PANTAI RANCAH BABAKAN

Pantai Rancah Babakan terletak di ujung Barat Pulau Nusakambangan atau lebih tepatnya berada di muara Plawangan Barat. Pantai ini masih alami dengan pasir putih yang dihiasi batu karang yang memesona.

Perjalanan ke Pantai cantik ini sangat seru karena menggunakan perahu dari Desa Ujung Gagak, Kecamatan Kampung Laut. Bagaimana? Tertarik untuk mengungkap keindahan Pantai Rancah Babakan?

  • PANTAI KETAPANG INDAH

Seperti umumnya pantai di cilacap, Pantai Ketapang Indah memiliki bibir pantai yang luas dan landai, sehingga bisa digunakan untuk bermain pasir atau basah-basahan.

Di tepian pantai berjejer pohon kelapa yang diambil niranya oleh warga setempat sebagai bahan baku gula kelapa. Lokasi pantai berada di Desa Sidaurip, Kecamatan Binangun, sekitar 45 km dari pusat kota atau 1 jam perjalanan.

Baca Juga: 9 Hotel Murah di Sleman Jogja Mulai dari Rp 47 Ribuan Aman dan Nyaman Cocok Buat Liburan Ayo Cek Sekarang juga

  • PANTAI PASIR PUTIH NUSAKAMBANGAN

Pantai berpasir putih di CIlacap? Pantai Nusakambangan jawabnya. Pengunjung harus menaiki perahu dari Pantai Teluk Penyu dan memakan waktu sekitar 15 menit perjalanan menuju pulau Nusakambangan.

Setibanya di pulau, pengunujung akan disuguhi panorama pantai pasir putih dan karang-karang serta hutan hijau yang cukup lebat. Di sekitarnya juga terdapat Benda Cagar Budaya berupa Benteng peninggalan kolonial Belanda yang dibangun pada tahun 1830-an.

  • PANTAI KARANG PAKIS

Pantai Karang Pakis di Desa Karangpakis, Kecamatan Nusawungu, memiliki bibir pantai yang landai dan luas. Setiap pengunjung baik anak-anak dan dewasa dapat bermain di tepian pantai karena ombaknya relatif besar.

Sembari menikmati semikir angin pantai, pengunjung bisa bermain membuat gundukan pasir. Pantai ini menjadi favorit masyarakat lokal untuk berwisata terutama di akhir pekan atau hari libur.

Baca Juga: Ini Loh Penginapan Keluarga Murah di Jogja Dekat Malioboro Ayo Cek Sekarang Juga Kamu Pilih yang Mana Nih

  • PANTAI SODONG

Pantai Sodong atau Pantai Selok bagaikan permata tersembunyi karena lokasinya di balik Pegunungan Srandil, tepatnya di Desa Karang Benda, Kecamatan Adipala. Dikelilingi tebing-tebing serta pepohonan cemara menjulang seperti membawa ke dunia yang berbeda. Suasana asri oleh rimbunnya cemara membuat pengunjung betah berlama-lama.

  • PANTAI JETIS CILACAP

Pantai Jetis Cilacap berada di ujung timur Cilacap tepatnya di Desa Jetis, Kecamatan Nusawungu. Jarak tempuh dari pusat kota Cilacap sekitar 47 km atau 1 jam 15 menit perjalanan. Pantai ini berbatasan langsung dengan Pantai Ayah di Kebumen.

Kekhasan yang dimiliki Pantai Jetis Cilacap ialah bangunan pemecah ombah dan panorama bukit hijau. Bagi pecinta kuliner seafood, di sinilah surganya. Atau pengunjung bisa berburu langsung hasil tangkapan laut di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Congot.

Jika ingin membeli buah semangka, lokasinya di pintu masuk Pantai Jetis. Di sekitarnya berjejer kebun semangka, buah lainnya, dan beberapa sayur. Jika sedang musimnya, pengunjung bisa memetiknya langsung di kebun. Seru kan? Yuk, berkunjung ke Pantai Jetis.

  • WADUK KUBANGKANGKUNG

Waduk Kubangkangkung merupakan satu-satunya waduk di Cilacap. Lokasinya di tengah hutan jati, tepatnya di Sokawera, Kubangkangkung, Kec. Kawungante. Konon di waduk tersebut adalah kubangan air yang ditumbuhi kangkung, sehingga bernama Kubangkangkung.

Di Waduk Kubangkangkung ada banyak wahana permainan anak dan beberapa spot swafoto. Kalian bisa menikmatinya bersama keluarga, teman, atau yang tersayang. Pemandangan yang menjadi ciri khas Waduk Kubangkangkung ini tentunya genangan air berupa waduk yang dikelilingi hutan jati.

Suasana rindang pepohonan dengan angin semilir sambil menikmati pemandangan waduk bisa menjadi pilihan pengunjung. Dan jangan lupa kopi dan mendoannya yang bisa dipesan di warung-warung pinggir waduk.

Baca Juga: 6 SMA Terbaik di Kabupaten dan Kota Cilacap Berdasarkan Nilai UTBK 2022, Cek Peringkat Berapa Sekolahmu?

  • KEMIT FOREST

Kemit Forest berada di Jl. Srikaya, Desa Karanggedang, Kecamatan Sidareja atau sekitar 50 km dari pusat kota Cilacap. Jauh dari pusat kota membuat Kemit Forest cocok untuk pergi dari kebisingan dan kebosanan dari rutinitas.

Dengan rindangnya pohon pinus membuat suasana menjadi sejuk. Ditambah lokasi yang berada di ketinggian membuat kita bisa melihat pemandangan Kecamatan Sidareja dari atas ketinggian.

Selain pemandangan yang bagus, di Kemit Forest juga ada banyak wahana yang cocok untuk anak-anak hingga dewasa, seperti ayun gantung, cafe geong, sepeda udara, de` lounge, sarang burung, paralayang, sky bridge, rumah kurcaci, dan masih banyak lagi.

  • HUTAN PAYAU

Wisata Hutan Payau lokasinya sekitar 4 km dari pusat kota CilacaP, tepatnya di Desa Tritih Kulon Kecamatan Cilacap Utara. Akses menuju lokasi pun sangat gampang. Jalanan mulus, berbeton, dan tidak jauh dari jalan besar.

Pengunjung tinggal mengikuti penunjuk arah yang tertulis jelas. Hutan Payau ini berada di ujung pemukiman warga, bersebelahan dengan sawah, dan berbatasan dengan Segara Anakan. Luas hutan yang sekitar 10 hektar ini ditumbuhi 15.000 jenis pohon.

Pohon yang tumbuh di Wisata Hutan Payau antara lain, bakau bandul, tancang, bakau kacangan, jeruju, waru, dan ketapang. Tidak hanya flora saja yang hidup di Wisata Hutan Payau, di sini juga menjadi habitat beberapa fauna.

Seperti ikan gelodok, ikan uca, ikan tanggal, udang pistol, dan berbagai jenis burung. Selain itu juga nampak sedang dibangun kolam pemancingan dan budidaya kepiting.

Baca Juga: Gempa Terkini Cilacap Jateng Malam Ini Minggu 13 November 2022, Info BMKG Gempa Magnitudo 5,4

  • BENTENG PENDEM

Bernama asli Kustbatterij Op De Landtong Te Tjilatjap yang berarti suatu bangunan benteng yang menjorok ke arah laut di Cilacap. Penamaan tersebut menunjukkan letak Benteng Pendem yang berada di kawasan Teluk Penyu Cilacap.

Lokasi wisata di Cilacap ini sangat strategis karena dekat dengan laut. Benteng Pendem dibangun secara bertahap selama 18 tahun dari tahun 1861 sampai dengan 1879.

Sejak berdiri Benteng Pendem digunakan oleh tentara Belanda sampai tahun 1942, setelah itu dikuasai oleh Jepang sampai tahun 1945. Seiring berakhirnya penjajahan Jepang di Indonesia, Benteng Pendem diambil alih oleh TNI sampai tahun 1965.

Setelah itu benteng ini terbengkalai yang menjadikan hampir seluruh bangunan tertimbun tanah. Hal inilah yang kemudian oleh masyarakat dinamai Benteng Pendem.

Namun, pada tahun 1986 Benteng Pendem mulai dikelola kembali hingga kini menjadi salah satu daya tarik wisata di Kabupaten Cilacap.

  • GUNUNG SELOK

Gunung Selok berada di Desa Karangbenda, Kecamatan Adipala. Akses menuju Gunung Selok ini juga terbilang sangat mudah. Di atas Gunung Selok, sudah dibangun tempat untuk berswafoto.

Dari tempat itu kita bisa menikmati indahnya hamparan sawah, deretan pohon cemara dan Pantai Sodong yang berada tepat di sebelah selatan Gunung Selok. Di spot swafoto ini ada beberapa wahana untuk berswafoto antara lain selfie deck, balon udara, dan rumah pohon.

Gunung Selok ini juga terkenal dengan wisata religinya. Di puncak gunung ada kuil yang bernama Padepokan Sang Hyang Jati. Kuil ini digunakan untuk tempat beribadah penganut agama Buddha.

Selain kuil tersebut, di Gunung Selok juga ada beberapa petilasan yang digunakan untuk bersemedi. Petilasan tersebut antara lain, petilasan Jambe Lima dan Jambe Pitu.

Baca Juga: 5 Tempat Makan di Purwokerto ini Murah dan Cocok Dijadikan Tripe Food Bersama Pasanganmu, Mau Coba?

  • PANTAI INDAH WIDARAPAYUNG

Pantai Indah Widarapayung memiliki luas sekitar 500 hektar. Pantai ini terletak di Desa Widarapayung Kecamatan Binangun atau sekitar ± 35 km arah timur dari Kota Cilacap. Kondisi pantainya sangat landai dengan dipagari pohon kelapa sehingga menjadikan pantai sejuk.

Untuk menuju Pantai Widarapayung sangatlah mudah bisa menggunakan angkutan umum bus jurusan Cilacap – Gombong atau kendaraan pribadi karena letaknya di jalan lintas selatan – selatan.

Fasilitas yang tersedia antara lain shelter, gardu pandang, kolam renang, dan warung makan. Di pantai ini juga telah disiapkan tenaga keamanan penjaga pantai (search & rescue).

  • MUSEUM SOESILO SOEDARMAN

Museum Soesilo Soedarman yang terletak di Desa Gentasari Kecamatan Kroya merupakan museum yang menyimpan benda koleksi pribadi Jend.

Soesilo Soedarman yang semasa hidupnya sempat menjabat sebagai Menteri Pariwisata Pos dan Telekomunikasi.

Beberapa koleksi yang terdapat di museum ini, antara lain: koleksi benda berupa foto-foto, senjata-senjata ringan hingga senjata-senjata berat /artileri, sebuah pesawat patroli Maritim Nomad N-22 TNI AL serta meriam Howitzer 122 MM dan Mortir berat 120 MM Korp Marinir TNI AL, kendaraan panser Amphibi BRDM Batalyon Kavaleri I TNI AD serta gamelan keluarga Kyai Manis dan seperangkat wayang kulit yang dibuat sekitar abad -18.

  • PEMANDIAN AIR PANAS CIPARI

Selain wisata pantai, Cilacap juga memiliki pemandian air panas, namanya Air Panas Cipari. Sesuai dengan namanya, pemandian air panas ini terletak di Desa Cipari, Kecamatan Cipari.

Siapa saja bisa merasakan kehangatan airnya, mulai dari anak-anak, dewasa, bahkan lanjut usia. Di sini tersedia 3 kolam, yakni 2 kolam berukuran besar dan 1 kolam berukuran kecil.

Pengelola juga menyediakan bilik sauna menggunakan bath up. Total ada 10 bilik sauna. Air Panas Cipari mengandung belerang sehingga dimanfaatkan oleh pengunjung untuk terapi kesehatan.

  • PANTAI TELUK PENYU

Pantai Teluk Penyu terletak di Kelurahan Cilacap Kecamatan Cilacap Selatan. Pantai dengan deburan ombak yang relatif kecil aman bagi pengunjung untuk berenang, pasir yang bersih dan air laut yang jernih serta pemandangan pulau Nusakambangan yang terlihat begitu indah.

Selian itu ditambah dengan rindangnya pohon-pohon ditepi pantai menambah kesejukan, serta perahu-perahu nelayan dan kapal-kapal besar yang hilir mudik ke pelabuhan serta panorama pantai pada saat terbit matahari.

Tersedia juga perahu wisata yang bisa mengantar wisatawan ke pulau Nusakambangan yang berpasir putih dan aneka souvenir yang terbuat dari kerang, pasar ikan dan berbagai masakan hasil laut.

Demikian tadi tempat wisata di Cilacap yang layak kamu coba untuk mengisi liburanmu agar lebih asik.***

Editor: Siyam

Sumber: visitjawatengah.jatengprov.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler