Selain Tanaman Lavender Berikut adalah Tanaman Anti Nyamuk yang Cantik untuk Mengusir Serangga!

- 8 November 2023, 13:39 WIB
Selain Tanaman Lavender Berikut adalah Tanaman Anti Nyamuk yang Cantik untuk Mengusir Serangga
Selain Tanaman Lavender Berikut adalah Tanaman Anti Nyamuk yang Cantik untuk Mengusir Serangga /

CilacapUpdate.com - Penggunaan obat nyamuk atau lotion anti nyamuk memang dapat membantu mengurangi jumlah nyamuk di sekitar tempat tinggal, tetapi mengandung bahan kimia yang berdampak negatif pada kesehatan. Terutama jika rumah Anda dihuni oleh anak kecil, ini bisa menjadi masalah.

Dikutip dari sejumlah sumber, sebagai alternatif yang aman dan ramah lingkungan, Anda dapat menggunakan tanaman sebagai pengganti pengusir nyamuk yang efektif. Selain itu, beberapa tanaman ini juga dapat digunakan untuk menghias ruangan.

1. Tanaman Lavender

Tanaman Lavender berasal dari Pegunungan Alpen, Swiss, dan sering digunakan sebagai bahan baku lotion anti nyamuk karena zat linalool dan lynalyl acetate yang terkandung dalam tanaman ini tidak disukai oleh nyamuk. Anda dapat menggosokkan bunga lavender ke tubuh atau meletakkannya sebagai dekorasi ruangan.

Baca Juga: Kurang Tidur Dapat Berdampak Buruk Pada Kesehatan Tubuh: Simak 5 Tips Terbaik untuk Mengatasi Insomnia

2. Tanaman Zodia

Zodia, yang termasuk dalam famili Rutaceae, mengandung zat evodiamine dan rutaecarpine yang mampu mengusir nyamuk selama 6 jam. Tanaman ini biasa digunakan oleh masyarakat Papua untuk melindungi diri dari serangga saat masuk hutan dengan menggosokkan daunnya ke tubuh. Letakkan zodia di dekat kipas angin untuk menyebar aroma ke seluruh ruangan.

3. Tanaman Rosemary

Rosemary memiliki aroma khas yang tidak disukai oleh nyamuk dan juga dapat digunakan sebagai dekorasi ruangan. Tempatkan di dekat jendela agar mendapatkan sinar matahari yang cukup.

Halaman:

Editor: Siyam

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x