3 Kecamatan di Cilacap Dikepung Banjir Hari Ini, 852 Jiwa dari 213 KK Terdampak, Pasar dan Sekolah Tergenang

- 8 Oktober 2022, 07:38 WIB
Seorang pedagang pasar Kawunganten terjebak di kios yang dikelilingi genangan air.
Seorang pedagang pasar Kawunganten terjebak di kios yang dikelilingi genangan air. /tangkap layar WAG

 

CilacapUpdate.com - Banjir telah mengepung sejumlah wilayah di Kabupaten Cilacap sejak Jumat 7 Oktober 2022 kemarin.

Sedikitnya 852 jiwa dari 213 KK di 3 Kecamatan 6 Desa 8 Dusun di Kabupaten Cilacap terdampak banjir.

Banjir ini terjadi setelah hujan dengan intensitas sedang hingga lebat mengguyur wilayah Kabupaten Cilacap sejak Jumat siang pukul 13.00 WIB hingga malam hari pukul 20.30 WIB.

Kepala Pelaksana Harian (Kalakhar) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cilacap Widjonardi menyampaikan, wilayah yang terdampak yakni desa-desa di wilayah kecamatan Kawunganten, Majenang, dan Jeruklegi.

Baca Juga: Satpol PP Memantau! Jangan Beri Uang ke PGOT di Jalanan Cilacap Kalau Tidak Ingin Kena Sanksi 

"Mulai sekitar pukul 14.30 WIB tiga kecamatan terdampak banjir karena hujan tidak berhenti dan berlangsung lama sehingga beberapa desa di wilayah kecamatan Kawunganten, Majenang, dan Jeruk legi terdampak banjir," kata dia.

Dia menambahkan, banjir terjadi setelah meluapnya sungai Ciakar dan tersumbatnya aliran air di drainase-drainase wilayah terdampak tersumbat, karena banyaknya timbunan sampah yang menyumbat, kontur tanah yang berbentuk cekungan.

Hasil kaji cepat tim BPBD Cilacap hingga pukul 23.00 WIB, mencatat 213 KK 852 jiwa di 3 Kecamatan 6 Desa Desa 8 dusun dengan jumlah pengungsi 132 KK, Kabupaten Cilacap.

Untuk Kecamatan Kawunganten di Desa Bojong (81 KK 124 Jiwa), 1 sekolah MI, 2 Mushola, serta 1 jalan Provinsi Desa Bojong-Kubangkangkung terjadi kemacetan.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x