13 Cara Mengatasi Perut Kembung Secara Alami dan Cepat, No 12 Sembuh Hanya dengan Berjalan kaki

- 3 November 2023, 10:45 WIB
Cara Mengatasi Perut Kembung Secara Alami dan Cepat
Cara Mengatasi Perut Kembung Secara Alami dan Cepat /Pinterest
  • Jahe Hangat Minuman jahe hangat adalah pilihan yang tepat untuk meredakan gangguan pencernaan, seperti perut kembung. Jahe hangat juga dapat membantu meredakan gejala seperti mual, muntah, dan diare. Kamu bisa membuat minuman jahe hangat sendiri atau mengonsumsi produk seperti Iboe Herbal Drink Sari Jahe.

  • Tambahkan Kayu Manis ke Makanan atau Minuman Kayu manis mengandung antioksidan dan anti-inflamasi yang dapat membantu meredakan mual dan kembung pada perut. Tambahkan bubuk kayu manis ke dalam teh hangat atau sup, dan manfaatkan khasiatnya untuk melancarkan pencernaan.

  • Rutin Berolahraga Melakukan olahraga ringan secara rutin dapat membantu menjaga sistem pencernaan agar tetap lancar dan meredakan perut kembung. Selain membantu mengatasi perut kembung, rutin berolahraga juga dapat meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan.

  • Gunakan Essential Oil. Essential oil dipercaya dapat digunakan untuk meredakan perut kembung. Penggunaan essential oil dapat memberikan efek menenangkan pada perut dan membantu melancarkan pencernaan. Sebelum menggunakan essential oil, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter ahli.

  • Berjalan kaki adalah aktivitas fisik ringan yang dapat membantu mengurangi gas berlebih di perut. Dengan berjalan kaki, pergerakan ususmu akan menjadi lebih teratur, sehingga perut kembung bisa diatasi dengan cepat.

    Baca Juga: 5 Cara Nonton Film Fear the Night 2023 Berikut Tempat untuk Streaming Online
  • Minum Teh Hijau Hangat Teh hijau kaya akan antioksidan dan bisa membantu meredakan perut kembung. Minum secangkir teh hijau hangat dapat memberikan efek menenangkan pada perutmu dan membantu melancarkan pencernaan.

  • Mengonsumsi Buah Pisang Buah pisang mengandung serat dan potasium, yang dapat membantu mengatasi perut kembung. Pisang juga membantu menetralkan kadar garam dalam tubuh, yang bisa menjadi penyebab perut kembung. Konsumsilah 1-2 buah pisang per hari.

  • Itulah beberapa cara mengatasi perut kembung secara alami dan cepat yang bisa kamu coba terapkan. Jika kondisimu tidak membaik, segera konsultasikan dengan dokter ahli untuk mendapatkan perawatan terbaik.

    Halaman:

    Editor: Muhammad Nasrulloh

    Sumber: healthline


    Tags

    Artikel Pilihan

    Terkait

    Terkini

    Terpopuler

    Kabar Daerah