Ganjar Pranowo, Calon Presiden dari PDIP Membahas: Apakah Pekerja Indonesia Siap Menggantikan Posisi Mereka?

- 19 September 2023, 15:59 WIB
Ganjar Pranowo, Calon Presiden dari PDIP Membahas: Apakah Pekerja Indonesia Siap Menggantikan Posisi Mereka?/Mahasiswa UII
Ganjar Pranowo, Calon Presiden dari PDIP Membahas: Apakah Pekerja Indonesia Siap Menggantikan Posisi Mereka?/Mahasiswa UII /

CilacapUpdate.com - Ganjar Pranowo, Calon Presiden dari PDIP, Membahas TKA Cina di Indonesia: Apa Dampaknya bagi Pekerja Lokal? Banyaknya Tenaga Kerja Asing (TKA) Cina di Indonesia menjadi perbincangan hangat dalam beberapa waktu terakhir. Ganjar Pranowo, calon presiden dari PDIP, ikut angkat bicara mengenai isu ini.

Ia mengakui bahwa banyak warga Indonesia yang mendesak pemerintah untuk memulangkan TKA asal Cina tersebut.

Dalam sebuah kuliah kebangsaan di FISIP Universitas Indonesia pada Senin, 18 September 2023, Ganjar menjelaskan bahwa pengalaman di Jawa Tengah memberikan gambaran yang menarik terkait masalah ini.

Dalam pertemuan tersebut, Ganjar Pranowo menanyakan kepada masyarakat.

"Jika kita memulangkan TKA Cina, apakah pekerja Indonesia siap menggantikan posisi mereka?"

Baca Juga: Lazismu Cilacap Bagikan Ribuan Kaleng Daging 'Rendangmu' Demi Tekan Stunting di Jeruklegi

Pertanyaan ini menjadi sorotan penting dalam diskusi mengenai masalah TKA Cina di Indonesia. Ganjar menegaskan bahwa sebelum mengusir TKA asal Cina, kita harus memastikan bahwa tenaga kerja lokal memiliki keterampilan dan kemampuan yang cukup untuk mengisi posisi yang ditinggalkan.

Salah satu kasus yang menjadi sorotan adalah PT Kereta Cepat Indonesia Cina (KCIC) yang berencana memberdayakan 852 TKA Cina untuk mengoperasikan dan merawat Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB).

Corporate Secretary PT KCIC, Eva Chairunisa, menjelaskan bahwa ini merupakan bagian dari kerja sama dengan Konsorsium PT KAI dan Cina Railway.

Halaman:

Editor: Achmad Ade Salim Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x