Rekomendasi 7 Tempat Nongkrong Murah di Bogor yang Asyik, Pastinya Tidak Ingin Anda Lewatkan!

- 26 Januari 2023, 11:44 WIB
Ilustrasi Tempat Nongkrong di Bogor Jawa Barat
Ilustrasi Tempat Nongkrong di Bogor Jawa Barat /Death by Chocolate & Spaghetti/

Mengadopsi kota Bogor yang sejuk dan rindang, WAROENG TAM@N (WT) juga menghadirkan suasana yang tidak kalah sejuknya. Ruangan café ini ditata sedemikian rupa untuk kenyamanan pengunjung.

Berseberangan dengan Taman Kencana, salah satu ikon di tengah kota Bogor, membuatnya mudah dikenali dan ditempuh dari berbagai penjuru. Ya, WT berlokasi di Jl. Ciremai no 1, Bogor.

Baca Juga: Rekomendasi 20 SMA Unggulan di Sumatera Utara, Raih Sekolah Terbaik Versi LTMPT 2022, Cak Lokasinya?

WT yang berdiri sejak 5 Mei 2001 menyajikan menu yang bervariasi. Mengusung konsep White Café, WT tidak menyediakan atau membolehkan pengunjung membawa minuman beralkohol.

WT juga menjamin kehalalan makanan dan minumannya dengan telah mendapatkan sertifikat halal MUI nomor: 01311099860414.

Untuk menambah pelayanan pengunjung, tepatnya untuk kawula muda, WT menghadirkan sudut-sudut yang keren sebagai latar belakang berswafoto atau foto bersama.

Tak lupa WT juga menyediakan sambungan nirkabel wifi agar pengunjung tetap bisa terhubung dengan dunia maya.

Untuk pengunjung muslim WT menyediakan mushala dan tempat berwudlu yang bersih. Setiap Sabtu dan Minggu malam di WT menyelenggarakan live music agar suasana menjadi akrab dan lebih ceria.

4. Cimory Riverside View

Nongkrong tepat di sebelah aliran sungai kecil, bagaimana rasanya ya? Temukan jawabannya di Cimory Riverside View. Tempat nongkrong di Bogor yang satu ini memang sedang hits. Pasalnya, jika Anda hendak menuju ke Puncak, maka Anda akan melewati Cimory Riverside View ini.

Halaman:

Editor: Siyam

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah