Rekomendasi 20 Film Sad Ending Indonesia dan Barat, No 10 Berlatar Makassar Tahun 1930an

- 28 Oktober 2023, 11:55 WIB
/

3. Habibie & Ainun

Habibie & Ainun merupakan film sad ending Indonesia yang recommended banget untuk kamu tonton. Ada begitu banyak pejalaran berharga didalamnya.

Pada hari peluncurannya, film ini disaksikan sendiri oleh tokoh utama film ini yaitu Bacharuddin Jusuf Habibie. Film ini diangkat dari memoar berjudul sama yang ditulis Habibie mengenai kisah hidupnya bersama mendiang istrinya Hasri Ainun Habibie.

Rudy Habibie merupakan genius ahli pesawat terbang yang memiliki mimpi besar. Ia membuat pesawat terbang untuk menyatukan Indonesia sedangkan Ainun adalah seorang dokter muda cerdas yang memiliki karir cemerlang.

Mereka berdua pun menikah dan terbang ke Jerman. Memiliki mimpi yang tidak akan pernah mudah, Habibie dan Ainun tahu itu. Cinta mereka terbangun dalam perjalanan mewujudkan mimpi. Dinginnya salju Jerman, pengorbanan, rasa sakit, kesendirian serta godaan harta dan kuasa saat mereka kembali ke Indonesia mengiringi perjalanan hidup mereka.

Bagi Habibie, Ainun adalah segalanya. Ainun adalah mata untuk melihat hidupnya. Bagi Ainun, Habibie adalah segalanya, pengisi kasih dalam hidupnya. Namun setiap kisah mempunyai akhir, setiap mimpi mempunyai batas.

4. Heart

Film yang dibintangi oleh Nirina Zubir, Irwansyah, Acha Septriasa dan lainnya ini sempat populer dimasanya. Siapapun yang menonton film ini akan dibuat terharu dengan ceritanya.

Diceritakan Rachel (Nirina Zubir) adalah gadis yang tomboy, enerjik, berpenampilan cuek dan penuh inisiatif. Rachel memiliki sahabat bernama Farel (Irwansyah) dan mereka sehari-hari melakukan banyak hal bersama-sama.

Pada suatu hari, Farel tidak sengaja bertemu dengan Luna (Acha Septriasa) gadis cantik, feminim dan lembut. Seketika Farel langsung jatuh cinta pada Luna.

Akhirnya Luna pun menyukai Farel, tetapi hal ini membuat Rachel terluka. Hari demi hari berlalu, Farel pun kian dekat dengan Luna dan Rachel pun semakin jarang bertemu Farel. Kejadiaan naas pun terjadi dan menimpa Rachel, dimana ia jatuh ke jurang serta kakinya harus diamputasi. Di rumah sakit yang sama Luna juga dirawat disana, ternyata Luna mengidap penyakit parah dan membutuhkan donor hati agar bisa bertahan hidup.

Para penonton akan dibuat menangis dengan kisah Rachel yang ternyata selama ini mencintai Farel, namun Farel terlambat mengetahui hal tersebut.

Halaman:

Editor: Siyam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah