Rekomendasi 15 Film Bertema Penjara Terbaik, Seru dan Mendebarkan

- 27 Oktober 2023, 16:00 WIB
/

CilacapUpdate.com - Siapapun pasti tidak ingin dan tidak pernah memiliki pikiran untuk masuk penjara, namun ternyata ada banyak orang yang suka menonton film yang menceritakan tentang kehidupan di dalam penjara lho!

Ini karena film bertema penjara kerap kali menyuguhkan cerita yang seru dan mendebarkan. Ada sentuhan action, drama, intrik, politik bahkan ada juga sentuhan kisah sedihnya. Tidak hanya itu, film bertema penjara juga kerap kali memberikan banyak pesan moral yang bisa kita petik.

Merkipun terkesan “dark”, namun film ini selalu menarik untuk ditonton karena memperlihatkan kehidupan di dalam penjara yang jarang diekspos oleh media. Untuk itu, berikut deretan film bertema penjara terbaik, seru dan mendebarkan yang wajib kalian tonton. Beberapa di antaranya diangkat dari kisah nyata lho!

1. Miracle in Cell No. 7 (2013)

Yang pertama ada Miracle in Cell No. 7. Film bertema penjara yang rilis pada tahun 2013 ini berasal dari Korea Selatan dan sangat populer pada masanya bahkan hingga saat ini masih sering ditonton.
 

Film yang dibintangi oleh Ryu Seung-Ryong, Kal So-won dan Park Shin-hye ini akan membuat kamu menangis tersedu-sedu karena kisah yang dihadirkan sangat menyayat hati. Filmnya sendiri menceritakan tentang seorang ayah yang terkena cacat mental dan harus mendekam di penjara karena sebuah tuduhan palsu. Ia bahkan mendapat hukuman mati dan harus terpisah selama-lamanya dengan anaknya yang masih berusia 6 tahun.

2. Escape Plan (2013)

Selanjutnya ada Escape Plan. Film ini merupakan film action thriller berlatar penjara yang dirilis pada 2013. Film ini dibintangi oleh Sylvester Stallone dan Arnold Schwarzenegger serta disutradarai oleh Mikael Hafstrom.

Filmnya sendiri berkisah tentang Ray Breslin, seorang ahli sistem keamanan yang dijebak dan dikirim ke penjara. Karena hal tersebut Ray harus mengerahkan keahlian dan pengetahuannya agar bisa lolos dari tempat mengerikan tersebut.

3. The Next Three Days (2010)

Film bertema penjara yang seru buat ditonton rame-rame berikutnya adalah film The Next Three Days yang dibintangi oleh Russell Crowe, Liam Neeson, Elizabeth Banks dan Michael Buie.

Film yang dirilis pada tahun 2010 ini menceritakan tentang kisah dosen yang berusaha membantu istrinya keluar dari penjara karena dituduh membunuh atasannya. Padahal sang istri bukanlah pelakunya, hanya saja semua bukti justru mengarah kepada istrinya.

Hal tersebut membuat sang istri merasa depresi hingga ingin bunuh diri. Melihat istrinya menderita, dosen tersebut berusaha membantu istrinya untuk melarikan diri.

4. Law Abiding Citizen (2009)

Law Abiding Citizen juga menjadi salah satu film bertema penjara terbaik yang wajib kamu tonton. Film yang dirilis pada tahun 2009 ini mengisahkan tentang Clyde Shelton, seorang penjahat kejam yang ditahan di sebuah penjara dengan keamanan super ketat.
 

Meski sudah dipenjara, rupanya Clyde tetap bisa melancarkan aksi jahatnya dengan meneror wali kota dan para penegak hukum dengan teror bom. Namun siapa sangka di balik kejahatan yang dilakukan Clyde, ia justru tengah merasakan duka dan ketidak adilan akibat bobroknya hukum di Amerika.

Dimana ia marah saat mengetahu pembunuh anak dan istrinya hanya dihukum 5 tahun penjara karena kurangnya bukti. Tak hanya itu, seorang temannya yang hanya mencuri justru dihukum seumur hidup. Ketidakadilan tersebut membuat Clyde meneror walikota dengan bom.

Halaman:

Editor: Siyam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x