Rekomendasi 10 Drama Korea tentang Bullying yang Menguras Emosi, No 4 Ada Cerita Upaya Polisi Menutup Kasus

- 26 Oktober 2023, 17:23 WIB
/

9. How To Buy A Friend (2020)

Drama Korea angkat isu bullying ini mengisahkan dua murid SMA yang membuat surat perjanjian yang memungkinkan mereka mengambil keuntungan satu sama lain. Seperti remaja seusianya, Park Chan Hong (Lee Shin Young) menghabiskan hari-hari dengan berbagai kegiatan di sekolah. Ia dikenal memiliki bakat sebagai penulis dan inilah yang membuatnya bermimpi untuk meniti karir dibidang tersebut.

Di sekolah, Chan Hong kerap bersama sahabatnya yaitu Eom Se Yoon (Kim So Hye) yang dikenal sebagai murid populer. Disisi lain diceritakan juga Heo Don Hyeok (Shin Seung Ho) yang tidak peduli dengan pelajaran. Ia lebih sibuk memikirkan bagaimana cara bertahan hidup dengan pendapatan yang tak seberapa.

Pada suatu hari ia berkenalan dengan Chan Hong yang membawa peluang besar untuknya. Saat itu ia menyelamatkan Chan Hong dari anak-anak yang kerap merundungnya. Reputasinya sebagai jagoan membuatnya ditakuti disekolah. Disinilah, keduanya mulai sering menghabiskan waktu bersama.

10. The Penthouse (2020 – 2021)

Siapa yang tidak mengenal drama Korea satu ini yaitu The Penthouse, drama Korea ini diwaktu tayangnya sering menjadi topic hangat dan memiliki rating tertinggi. Drama ini tidak hanya mengangkat kisah tentang perebutan harta dan perselingkuhan saja, tapi juga mengangkat isu bullying.

Baca Juga: Mengenal Filosofi Sholat dan Pentingnya Khusyu Menurut Gus Baha

Bae Ro Na (Kim Hyun Soo) merupakan siswa biasa yang berusaha keras agar bisa masuk ke sekolah bergengsi Cheong Ah. Ia lahir dari keluarga sederhana yang miskin. Tapi ibunya Oh Yoon Hee bekerja keras agar anaknya sukses dan bahagia. Ro Na memiliki bakat menyanyi yang sangat baik dan ini ternyata turunan dari sang ibu yang juga ternyata mantan penyanyi.

Kehidupan Ro Na setelah memasuki sekolah elit tidak berjalan lancar karena ia sering di bully oleh siswa-siswa disana yang tergolong dari kalangan atas. Tak hanya siswa-siswa, para orang tua dari siswa tersebut juga ikut melakukan kejahatan yang hampir membuat Ro Na meninggal dunia.

Itulah beberapa rekomendasi drama Korea angkat isu bullying. Tak hanya menguras emosi para penonton, drama-drama diatas juga mampu menggambarkan sisi gelap kehidupan sekolah di sana. Tak lupa drama-drama diatas juga memiliki banyak pesan moral yang sangat berarti dalam kehidupan kita.

Halaman:

Editor: Siyam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah