20 Rokok Paling Mahal di Indonesia, Ada yang Hampir Rp50 Ribu Perbungkus!

- 11 September 2023, 09:57 WIB
Terungkap! Rokok Termahal di Indonesia Bikin Kaget!/Tangkap Layar/Rokok
Terungkap! Rokok Termahal di Indonesia Bikin Kaget!/Tangkap Layar/Rokok /

CilacapUpdate.com - Berikut adalag 20 daftar rokok paling mahal di Indonesia, di mana di antaranya ada yang hampir Rp50 Ribu perbungkusnya. Pasti Anda sudah akrab dengan merek-merek rokok terkenal di Indonesia, seperti Sampoerna, Dji Sam Soe, Esse, dan Djarum. Tapi tahukah Anda, di antara merek-merek tersebut, ada yang menjadi rokok termahal di Indonesia?

Sebelumnya, harga satu bungkus rokok di Indonesia biasanya berkisar antara Rp20 ribu hingga Rp30 ribu. Tetapi, saat ini, beberapa varian rokok di pasaran justru memiliki harga yang jauh lebih tinggi, bahkan mencapai Rp40 ribu per bungkusnya.

Tingginya harga rokok di Indonesia salah satunya disebabkan oleh keputusan pemerintah untuk menaikkan cukai rokok sebesar 10% pada tahun 2023 dan 2024.

Pertanyaannya sekarang, merek rokok apa saja yang masuk dalam daftar rokok termahal di Indonesia? Kami akan memberikan Anda daftarnya.

Baca Juga: Peringkat Terbaru Universitas di Kota Purwokerto Menurut UniRank 2023: Apakah Kampusmu Masuk Daftar?

Dampak Kenaikan Cukai Rokok 10% pada Harga Rokok

Pada tahun 2022, Presiden Joko Widodo menyetujui kenaikan cukai rokok sebesar 10%, yang berdampak pada peningkatan harga rokok di pasaran. Jika sebelumnya harga rokok berkisar di antara Rp20 ribu, saat ini harga rokok umumnya mencapai Rp30 ribu hingga Rp40 ribu.

Menurut laman resmi kemenkeu.go.id, kenaikan cukai rokok ini bukan tanpa alasan. Ada banyak pertimbangan yang dilakukan oleh pemerintah, salah satunya adalah untuk menurunkan prevalensi perokok anak usia 10-18 tahun menjadi 8,7%, sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun 2020-2024.

Selain itu, peningkatan tarif cukai rokok ini juga dilakukan karena rokok merupakan barang konsumsi kedua terbesar oleh rumah tangga miskin setelah beras. Bahkan, konsumsi rokok lebih besar dibandingkan dengan konsumsi protein dalam kehidupan sehari-hari.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh

Sumber: beragam sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah