Berangkat Kerja ke Singapura atau Hong Kong? Ajukan KUR TKI Bank BRI Tanpa Agunan Cair Rp25 Juta

- 28 Maret 2023, 23:56 WIB
Berangkat Kerja ke Singapura atau Hong Kong? Ajukan KUR TKI Bank BRI Tanpa Agunan Cair Rp25 Juta/Tangkapan Layar/bri.co.id/kur
Berangkat Kerja ke Singapura atau Hong Kong? Ajukan KUR TKI Bank BRI Tanpa Agunan Cair Rp25 Juta/Tangkapan Layar/bri.co.id/kur /

CilacapUpdate.com - Bank BRI menawarkan KUR TKI untuk memudahkan individu calon TKI yang akan berangkat bekerja ke negara penempatan.

Dengan memenuhi persyaratan yang telah ditentukan, nasabah bisa mengajukan KUR TKI BRI dengan mudah.

Untuk mengajukan KUR TKI BRI, calon debitur harus mempersiapkan beberapa dokumen, seperti KTP dan Kartu Keluarga, perjanjian kerja dengan pengguna jasa, perjanjian penempatan, paspor, visa, dan dokumen pendukung lainnya sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Adapun, persyaratan lainnya yang perlu dipenuhi adalah bahwa calon debitur harus berstatus individu (perorangan) dan belum memiliki pinjaman dari bank lain.

Baca Juga: Pinjaman Usaha Tanpa Jaminan, Cukup Ajukan KUR Kecil Bank BRI Cair Rp50 - Rp500 Juta, Terlibat KPR Masih Aman

KUR TKI BRI memiliki plafon pinjaman yang cukup besar, yaitu mencapai Rp 100 juta. Pinjaman ini diberikan dengan masa pinjaman maksimal 5 tahun dan suku bunga yang terjangkau, yaitu 6% per tahun.

Dalam mengajukan KUR TKI BRI, nasabah juga akan mendapatkan manfaat tambahan berupa asuransi jiwa dan kecelakaan.

Asuransi ini akan memberikan perlindungan finansial bagi nasabah dan keluarganya jika terjadi kecelakaan atau risiko yang tidak diinginkan saat berada di luar negeri.

Halaman:

Editor: Siyam

Sumber: BRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x