Walikota Alec Van Graffenried Tuliskan Surat untuk Ridwan Kamil dan Keluarga, Berikut Ungkapan Sedihnya

- 4 Juni 2022, 08:00 WIB
Walikota Alec Van Graffenried Tuliskan Surat untuk Ridwan Kamil dan Keluarga, Berikut Ungkapan Sedihnya
Walikota Alec Van Graffenried Tuliskan Surat untuk Ridwan Kamil dan Keluarga, Berikut Ungkapan Sedihnya /Tangkap Layar Instagram/@ataliapr

 

CilacapUpdate.com - Atalia Praratya, istri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, memposting surat yang ditulis langsung Wali Kota Bern Alec Van Graffenried.

Surat tersebut diunggah oleh akun instagram milik Istri Ridwan Kamil yaitu Atalia pada Kamis, 2 Juni 2022.

Ini adalah isi surat Van Graffenried dikutip CilacapUpdate dari Instagram @ataliapr, dalam isi surat Van Graffenried mengungkapkan kesedihan dan penyesalannya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Pamit Pulang ke Tanah Air dari Swiss, Ini Niat Shalat Ghoib Seperti Himbauan NU dan MUI

Dear governor

How much would i have wished that your stay in bern had been marked only by good impressions. I am deeply saddened that your family in bern is now overshadowed by this tragic incident.

The city of bern will forever be deeply connected to you and your family by the events of this sad weekend.

Yours sincerely.

Alec Van Graffenried

Baca Juga: Ayah Emmeril Kahn Mumtadz, Ridwan Kamil Pamit Pulang ke Indonesia, Pencarian Eril Tetap Dilanjutkan

Berikut terjemah dalam bahasa Indonesia :

Betapa saya berharap bahwa masa tinggal Anda di Bern hanya ditandai dengan kesan yang baik. Saya sangat sedih bahwa keluarga Anda di Bern sekarang dibayangi oleh insiden tragis ini.

Kota Bern akan selamanya terhubung dengan Anda dan keluarga Anda atas kejadian yang menyedihkan pada akhir pekan ini.”

Dengan hormat,

Alec Van Graffenried

Baca Juga: Kronologi Eril Emmeril Kahn Mumtadz putra Ridwan Kamil Terbawa Arus Sungai Aare Swiss: Sempat Teriak help

Atalia dalam unggahan surat dari Alec Van Graffenried, dirinya juga unggah foto bersama suami dan putrinya, Camillia Laetitia Azzahra, duduk di tepi Sungai Aare. Sebuah pesan menyentuh ditulis bersama dengan foto itu.

"Di Sungai Aare yang luar biasa indah dan cantik ini, mamah lepaskan kamu untuk kita bertemu lagi, cepat atau lambat," tulis Atalia.

Atalia menuliskan bahwa Eril akan selalu mendapat limpahan kasih sayang tak pernah putus dari semua orang baik.

“Insyaallah kamu tidak akan kedinginan, kelaparan atau kekurangan apa pun. Bahkan kamu akan mendapatkan limpahan kasih sayang, karunia dan kebahagiaan yang tak pernah putus,” tulisnya.***

 

Editor: Lutfi Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah