10 Rekomendasi Cafe Di Wates Dekat Kampus Cocok Untuk Nongkrong Dan Diskusi

4 September 2023, 07:25 WIB
10 Rekomendasi Cafe Di Wates Dekat Kampus Cocok Untuk Nongkrong Dan Diskusi /tangkapan layar/google busines

CilacapUpdate.com - Kini, cafe menjadi destinasi favorit para muda-mudi di berbagai daerah, termasuk di Wates Yogyakarta.

Dalam artikel ini, kami akan memberikan rekomendasi cafe yang murah, hits, dan enak di Wates Yogyakarta.

Dilansir dari beragam sumber, berikut ini rekomendasi cafe di wates Yogyakarta paling murah dan enak buat nongkrong:

1. Sugriwa Subali Cafe and T-shirt

Jika Anda mencari cafe yang menyajikan berbagai sajian makanan enak seperti steak, sandwich, ayam geprek sambal matah, kentang goreng, dan minuman dingin.

Dengan harga terjangkau, maka Sugriwa Subali Cafe and T-shirt di Jalan Bhayangkara adalah pilihan yang tepat.

Baca Juga: Prawirotaman Jogja Punya 25 Cafe Murah Favorit Bule, Wajib Coba!

2. Setjangkir Kopi Coffee House

Bagi pecinta kopi, Setjangkir Kopi Coffee House adalah tempat yang cocok untuk nongkrong bersama teman. Menu kopi yang terjangkau, mulai dari Rp. 15.000, membuatnya menjadi pilihan yang menarik.

3. D’Srupat Sruput

D’Srupat Sruput adalah cafe dengan konsep outdoor yang nyaman, cocok untuk kunjungan malam hari. Cafe ini menawarkan camilan dan beragam varian kopi.

 

4. Comic Diner (Mie Setan)

Bagi penggemar mie, Comic Diner (Mie Setan) di Jalan Pahlawan nomor 16 adalah destinasi yang wajib dikunjungi. Anda dapat memilih tingkat kepedasan mie sesuai selera Anda dengan harga yang terjangkau.

Baca Juga: Cafe Di Muntilan Magelang: Tempat Wisata Kuliner Paling Hits Dan Menarik Buat Nongkrong Bareng

5. PIZZA JOKER

PIZZA JOKER adalah tempat yang ideal bagi pecinta pizza yang lezat dan terjangkau. Anda bahkan bisa memesan secara online dan menikmati pizza yang dikirimkan ke alamat Anda.

6. Wayang Kopi “Coffee & Chocolate”

Wayang Kopi “Coffee & Chocolate” di daerah Terbah adalah tempat nongkrong populer di kalangan muda-mudi. Mereka menawarkan cemilan yang menggoda untuk menemani waktu bersama teman.

7. Terminal Susu

Terminal Susu adalah tempat yang nyaman untuk menikmati Susu Telor Madu Jahe atau STMJ. Lokasinya yang berada di pinggir jalan memudahkan akses bagi masyarakat sekitar.

8. Mampir Ngopi Coffeeshop

Anda dapat mencoba beragam varian kopi di Mampir Ngopi Coffeeshop yang terletak di Dusun Granti Kulon. Harga kopi yang terjangkau, mulai dari Rp. 10.000, membuatnya menarik untuk dicoba.

Baca Juga: 25 Rekomendasi Cafe Dan Resto Di Jomabang Paling Hits Dan Instagramable, Cocok Untuk Nongkrong

9. Bubble Milk Wates

Bubble Milk Wates adalah tempat yang cocok untuk melepas dahaga, terutama saat cuaca panas. Minuman dingin dengan rasa manisnya selalu menjadi favorit pelanggan di sini.

10. Ashabul Cafe

Ashabul Cafe adalah tempat yang ideal untuk melepas penat. Konsep bangunan Joglo yang dikelilingi sawah membuatnya memiliki daya tarik tersendiri.

 

Bagi Anda yang mencari cafe yang nyaman, enak, dan terjangkau di Wates Yogyakarta, rekomendasi cafe di atas bisa menjadi pilihan yang menarik. Selamat mencoba.***

Editor: Siyam

Sumber: beragam sumber

Tags

Terkini

Terpopuler