Lawan PSCS Cilacap, Persijap Targetkan 3 Poin, Alfiat: Kita Jauh-jauh Datang untuk Merebut Kemenangan

- 24 November 2023, 15:46 WIB
Foto: CilacapUpdate.com
Foto: CilacapUpdate.com /

CilacapUpdate.com - PSCS Cilacap akan menjadi tuan rumah dalam match ke- 10 liga 2 2023/2024 melawan Persijap Jepara.

Pertandingan ini akan diselenggarakan di stadion Wijayakusuma pada 25 November 2023 pukul 15.00 WIB.

Untuk strategi pertahan PSCS Cilacap, menyatakan ada sedikit perubahan di timnya. Adanya pemain yang cedera membuat sedikit perubahan tersebut.

"Saya perbaiki memang untuk pertahanannya mungkin ada yang cedera," ucap Jessie Mustamu saat konferensi pers.

Jessi juga menyatakan bahwa pemain pemainnya memiliki kondisi fisik yang baik sebelum pertandingan tersebut dimulai.

"Seluruh pemain dalam kondisi siap tempur untuk laga besok. Kita target untuk kembali meraih poin penuh," lanjutnya.

Laga ini akan berlangsung sengit dikarenakan masing masing kubu baik dari pihak PSCS Cilacap ataupun Persijap Jepara mengingikan posisi kedudukan yang lebih unggul.

Bahkan hal ini disampaikan secara terang terangan oleh Coach Alfiat, pelatih Persijap Jepara.

"Kita jauh-jauh datang dari Jepara ke sini untuk merebut kemenangan," ucap Alfiat, Jumat (24/11).

Alfiat juga telah menargetkan pemainnya dapat mencuri kemenangan di kandang lawan.

Dirinya juga mengaku bahwa telah mempelajari skill bermain dari tim lawannya, PSCS Cilacap. Terlebih khusus pada sosok striker asal Brazil, Rafinha.

Menurutnya, Rafinha merupakan sosok yang pekerja keras untuk hal tersebut, Alfiat memperintahkan pemainnya agar tidak sampai membiarkan Rafinha penetrasi ke lini pertahanan.

Dirinya juga sangat berharap pemainnya dapat berjuang maksimal, serta kerja keras dan disiplin dalam liga tersebut

"Mudah-mudahan pemain berjuang maksimal, kerja keras, disiplin, dan tanggungjawab. Serta bisa menerapkan strategi dan taktik di lapangan," ucapnya.***

Editor: Achmad Ade Salim Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah