Marhaban Ya Ramadhan Artinya ternyata Ini, Asal-usul Kalimat Yang Berasal Dari Bahasa Arab

- 18 Maret 2023, 03:45 WIB
Ilustrasi. Marhaban Ya Ramadhan Artinya ternyata Ini, Asal-usul Kalimat Yang Berasal Dari Bahasa Arab/Tangkapan Layar/pixabay.com @Endho
Ilustrasi. Marhaban Ya Ramadhan Artinya ternyata Ini, Asal-usul Kalimat Yang Berasal Dari Bahasa Arab/Tangkapan Layar/pixabay.com @Endho /

Mereka berusaha untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memperbanyak amal ibadah, seperti puasa, shalat, sedekah, dan ibadah lainnya.

Oleh karena itu, ucapan Marhaban Ya Ramadhan menjadi ucapan yang sering diucapkan pada bulan Ramadhan untuk menyambut bulan yang penuh dengan keberkahan dan kemuliaan tersebut.

Ucapan ini mengandung makna selamat datang bagi bulan yang istimewa dan mulia, serta semangat untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Marhaban Ya Ramadhan Artinya

Dalam bahasa Arab, kata "Marhaban" memiliki arti sebagai seruan atau perintah untuk menyambut kehadiran tamu. Sementara itu, Ramadhan adalah bulan ke-9 dalam kalender Hijriah di mana umat muslim akan melaksanakan ibadah puasa selama satu bulan penuh. Oleh karena itu, ketika digabungkan, Marhaban Ya Ramadhan memiliki arti sebagai selamat datang bulan Ramadhan.

Baca Juga: PASAR ACEH! Harga Cabai di Provinsi Aceh Jelang Ramadhan 2023 Berdasar Data PIHPS, Berapa?

Kalimat Marhaban Ya Ramadhan bukan hanya sebagai ucapan selamat datang, tetapi juga sebagai bentuk penghormatan dan penyambutan bulan yang penuh kemuliaan, yaitu bulan Ramadhan.

Asal-usul kalimat ini berasal dari bahasa Arab, di mana kata "marhaban" merupakan bagian dari kata "rahb" yang memiliki arti luas atau lapang. Sehingga, Marhaban Ya Ramadhan menjadi bentuk lapangan hati dalam menyambut datangnya bulan Ramadhan.

Banyak orang yang mengucapkan kalimat ini ketika memasuki bulan Ramadhan untuk menunjukkan rasa syukur dan kebahagiaan bahwa Allah telah mempertemukan mereka kembali dengan bulan yang penuh berkah dan rahmat ini. Sebab sesungguhnya, orang yang paling beruntung adalah orang yang bertemu dengan Ramadhan.

Halaman:

Editor: Siyam

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x