Gagal Raih Gelar di Hylo Open 2023, Rehan/ Lisa Tuai Kritikan

- 6 November 2023, 10:29 WIB
Gagal Mendapatkan Gelar Hylo Open 2023, Rehan dan Lisa Tuai Kritikan
Gagal Mendapatkan Gelar Hylo Open 2023, Rehan dan Lisa Tuai Kritikan /Dok. PBSI/
CilacapUpdate.com - Ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, gagal meraih gelar di Hylo Open 2023, 5 November 2023. Mereka harus kalah melawan ganda campuran Hongkong.
 
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati kalah dari Tang Chun Man/Tse Ying Suet ganda campuran Hongkong 21-15, 15-21, dan 14-21.
 
Sebelumnya rekor kemenangan Rehan/Lisa 0-4, memang diprediksi tidak akan mudah pemain Indonesia untuk mengalahkan pasangan dari Hongkong ini.
 
Awal set pertama Rehan dan Lisa tertinggal 6-9, namun pemain Hongkong mulai melakukan kesalahan sendiri dan memudahkan Indonesia meraih poin 11-10.
 
 
Setelah Interval Indonesia terus memimpin 14-11, 19-14 dan menang 21-15. Di set kedua pun pasangan Indonesia awalnya tertinggal 3-7, lalu mereka mulai mengejar dan unggul 11-10.
 
Namun, sepertinya pasangan Hongkong menerapkan strategi baru pasca interval. Indonesia mengalami ketertinggalan skor yang signifikan 12-15, 14-19, dan kalah 15-21.
 
Set ketiga setelah unggul 7-5, Indonesia kehilangan poin beruntun hingga 7-12. Hal ini terjadi setelah servis Rehan salah kamar di poin 7-5.
 
Ketertinggalan poin Indonesia semakin parah 12-19 hingga kalah 14-21. Meski patut diapresiasi pencapaian final pertama di ajang World Tour BWF, namun kegagalan mereka membuat badminton lovers geram.
 
Apalagi pada bulan September 2023, Herry IP, pelatih ganda campuran yang baru Rehan yang terlalu gemuk dan menyebutnya seperti Om-om.
 
Selain Rehan sendiri yang bertanggung jawab pada tubuhnya. Kritikan tersebut juga merupakan tanggung jawab 
 
– Pelatih fisik
– Ahli gizi 
– Penggemar Bulutangkis yang suka membela para atlet
 
Seorang badminton lovers mengekspresikan kesedihannya melalui komentar.
 
"Sedihnya nonton ini itu ada harapan banget lihat permainan di set 1 dan set 2 sebelum interval," kata akun x @stevany***ne.
 
 
Dia juga merasa semakin sedih melihat bahu Lisa berisi taping semua yang disebutnya, "Makin banyak atlet ijo (ijo=PBSI) cosplay mummy deh ini aneh banget ih."
 
Kekalahan Rehan dan Lisa memang menuai banyak kritik badminton lovers, seperti
- minta perombakan,
- Rehan latihan smash karena smashnya kalah keras dari pemain putra Hongkong
- Lisa pun terkena banyak kritik yang sama seperti pukulannya sering terkena net
- Mereka berdua dianggap belum bisa bersaing dengan top 10 dunia
 
Namun, ada juga yang mendukung keduanya:
– vibe Rehan dan buangan bolanya dinilai bagus
– Lisa yang lincah dan agresif di lapangan 
 
Herry IP pernah berkata perbaikan fisik memang tidak bisa instan. Jadi, sambil memperbaiki teknik, pelatih baru ganda campuran tersebut meminta untuk disisipkan latihan fisik.***
 

Editor: Muhammad Nasrulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x