Pertumbuhan dan Perkembangan Anak Bisa Optimal dengan Penuhi Tiga Kebutuhan Dasar Anak Berikut Ini

- 14 Maret 2022, 14:42 WIB
Ilustrasi Pertumbuhan Anak
Ilustrasi Pertumbuhan Anak /Pixabay/klimkin

Baca Juga: Ini Sinopsis Anime Jujutsu Kaisen 0, Tayang di Bioskop CGV Rita Supermall dan Rajawali Cinema Purwokerto

Seoarang anak juga perlu dipantau/diperiksa kesehatannya secara teratur, misalnya dengan penimbangan anak minimal 8 kali setahun dan dilakukan Stimulasi, Deteksi dan lntervensi Dini Tumbuh Kembang Anak (SDIDTK) minimal 2 kali setahun.

Selain itu juga dengan melakukan pemberian kapsul Vitamin A dosis tinggi setiap bulan Februari dan bulan Agustus.


Hal in dilakukan dengan tujuan untuk mendeteksi secara dini dan menanggulangi bila ada penyakit dan gangguan tumbuh-kembang, mencegah penyakit serta memantau pertumbuhan dan perkembangan anak

2. Kebutuhan kasih sayang dan emosi (ASIH):

Pada tahun-tahun pertama kehidupannya (bahkan sejak dalam kandungan), anak mutlak memerlukan ikatan yang erat, serasi dan selaras dengan ibunya. Penerapan pola asih yang baik pada anak akan memperkuat hubungan batin antara orang tua dan anak hal ini yang dapat memupuk rasa kasih sayang antara anak, orangtua dan antar sesama.

Baca Juga: 14 Maret 2004 Vladimir Putin Terpilih sebagai Presiden Rusia, Berikut Tempat Rahasianya yang Jarang Diketahui

Hal ini dapat dilakukan dengan cara menciptakan rasa aman dan nyaman sehingga anak merasa dilindungi, kemudian peran orang tua untuk memperhatikan minat, keinginan, dan pendapatnya.

Seorang anak yang masih dalam proses perkembangan, saat akan melakukan suatu aktivitas seorang anak memerlukan contoh dari orang tua atau bukan dengan cara dipaksa.

Seoarang anak saat akan dan telah melakukan kegiatan juga perlu dibantu, didorong/dimotivasi, serta dihargai. Hal ini berkesinambungan dengan pola pendididikan dengan penuh kegembiraan, melakukan koreksi dengan kegembiraan dan kasih sayang (bukan ancaman/ hukuman) akan berpengaruh postif terhadap pertumbuhan dan perkembangan anak.

Halaman:

Editor: Lutfi Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah