Sehat Nggak Sakit, Apakah Iuran BPJS Kesehatan Bisa Dicairkan? Ini Jawabannya!

- 3 Mei 2024, 16:14 WIB
Sehat Nggak Sakit, Apakah Iuran BPJS Kesehatan Bisa Dicairkan? Ini Jawabannya!/Dok. IST
Sehat Nggak Sakit, Apakah Iuran BPJS Kesehatan Bisa Dicairkan? Ini Jawabannya!/Dok. IST /

CilacapUpdate.com - Pernahkah Anda bertanya-tanya, "Apakah iuran BPJS Kesehatan bisa dicairkan?". Jawabannya, tidak.

BPJS Kesehatan bukanlah asuransi komersial, melainkan program jaminan kesehatan nasional yang menganut sistem gotong royong.

Prinsip gotong royong ini berarti kontribusi Anda, bersama dengan iuran peserta lain, digunakan untuk membiayai pengobatan bagi mereka yang membutuhkan.

Baca Juga: 7 Alat Kesehatan Ini Gratis Ditanggung BPJS Kesehatan, No 4 Nominal Capai Rp 2.750.000!

Ibarat pepatah, "Ringan sama dijinjing, berat sama dipikul".

Meskipun Anda merasa sehat saat ini, kontribusi Anda tetap penting untuk membantu saudara sebangsa yang sedang sakit.

Pembayaran iuran tepat waktu pun menjadi kunci kelancaran sistem dan kelangsungan manfaat BPJS Kesehatan bagi semua peserta.

Mengapa Iuran BPJS Kesehatan Tidak Bisa Dicairkan?

Alasan utama di balik larangan pencairan iuran BPJS Kesehatan adalah prinsip gotong royong.

Iuran yang Anda bayarkan bukan untuk ditabung, melainkan untuk saling membantu dalam menanggung biaya kesehatan.

Halaman:

Editor: Achmad Ade Salim Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah