VIRAL Mobil Mercy Tabrak Tanggul Tugu Alun-alun Cilacap, Kasat Lantas : Pengemudi Diduga Micro Sleep

- 17 Maret 2022, 10:55 WIB
Sebuah mobil Mercy 4 Matic warna hitam mengalami kecelakaan tunggal dengan menabrak tanggul tugu nelayan yang ada di depan alun-alun Cilacap Kamis 17 Maret 2022.
Sebuah mobil Mercy 4 Matic warna hitam mengalami kecelakaan tunggal dengan menabrak tanggul tugu nelayan yang ada di depan alun-alun Cilacap Kamis 17 Maret 2022. /Broadcast Whatsapp

CilacapUpdate.com - Kabupaten Cilacap hari ini Kamis 17 Maret 2022 ada kejadian viral, di mana sebuah mobil Mercy 4 Matic warna hitam mengalami kecelakaan tunggal dengan menabrak tanggul tugu nelayan yang ada di depan alun-alun Cilacap.

Kejadian laka tunggal yang melibatkan Mercy 4 Matic bernopolB 903 NAY tersebut terjadi di Jalan Jend Sudirman alun-alun Cilacap Kamis pagi sekira pukul 05.00 WIB.

Baca Juga: Rumah Mewah Vladimir Putin Presiden Rusia, Tempat yang Nyaman dan Aman untuk Bersantai

Baca Juga: Dua Hari Hilang, Korban Tenggelam di Sungai Bantar Buayan Kebumen Ditemukan, Basarnas: Kondisi Meninggal Dunia

Sebuah video yang diunggah oleh salah pengguna instagram dengan nama akun @gilangbask, memperlihatkan mobil hitam yang menabrak tugu yang berada didepan alun-alun Cilacap.

Kasat Lantas Polres Cilacap AKP Ris Andrian Yudo Nugrohho mengatakan, dari keterangan saksi yang dihimpun, mobil hitam tersebut melaju dari arah barat menuju timur dengan kecepatan sedang.

Sesampai di TKP, pengemudi yang diduga mengantuk atau micro sleep tidak bisa mengendalikan kendaraan.

Baca Juga: Ancam Tindak Pidana Bagi Penimbun Minyak Goreng, Kapolres Cilacap : Jangan Coba-Coba Permainkan Harga!

Baca Juga: TJKPD Cilacap Didesak Tingkatkan Pengawasan Gula Coklat Sukrosa, Asisten Sekda : Kalau Masih Bandel, Tutup!

Halaman:

Editor: Lutfi Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah