Link Live Streaming Dewa United vs PSIS Semarang, Masih Tanpa Carlos Fortes Laskar Mahesa Jenar Optimis 3 Poin

- 29 Agustus 2022, 15:00 WIB
Pertandingan Dewa United vs PSIS Semarang yang dimulai pukul 15.30 WIB, bisa disaksikan secara live streaming yang linknya tersedia di akhir artikel.
Pertandingan Dewa United vs PSIS Semarang yang dimulai pukul 15.30 WIB, bisa disaksikan secara live streaming yang linknya tersedia di akhir artikel. /Tangkapan layar vidio.com



CilacapUpdate.com - PSIS Semarang kan bertandang ke Tangerang Banten untuk melawan Dewa United di laga lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 yang akan berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Senin 29 Agustus 2022.

Pertandingan Dewa United vs PSIS Semarang yang dimulai pukul 15.30 WIB, bisa disaksikan secara live streaming yang linknya tersedia di akhir artikel atau melalui siaran langsung TV Indosiar.

Pelatih sementara PSIS Achmad Resal, melalui laman resmi klub, Minggu, menyebutkan Laskar Mahesa Jenar memiliki misi merebut tiga poin pada laga pekan ketujuh BRI Liga 1 2022/2023.

Baca Juga: Wanita di Desa Sindangbarang Karangpucung Cilacap Ceburkan Diri ke Sumur, Diduga Depresi Sakit Tak Juga Sembuh

Menurut dia, kondisi para pemain PSIS yang berangkat ke Tangerang cukup baik dan sudah siap untuk menghadapi laga menghadapi Dewa United. Pada laga ini dipastikan Carlos Fortes belum bisa bergabung dengan tim, karena masih cedera.

"Pertama, Alhamdulillah kondisi anak-anak siap. Mungkin hanya beberapa pemain cedera di Semarang, namun kami tetap fokus pada pertandingan besok," kata Resal.

Resal juga menyoroti bahwa kekuatan Dewa United musim ini cukup merata walaupun di laga terakhir sama seperti PSIS harus menelan kekalahan dari lawannya.

Baca Juga: Handphone Terkunci dan Tidak Bisa Dibuka? Ini Tips dan Trik Cara Mudah Membuka HP Android Tanpa Perlu Reset

Ia menjelaskan PSIS dan Dewa United juga sempat bertemu di fase grup Piala Presiden lalu, dan Dewa United pasti sama seperti PSIS yang ingin terus berbenah untuk lebih baik.

"Ya untuk kekuatan Dewa, secara keseluruhan tim Dewa juga bagus. Ini yang perlu diwaspadai. Semua tim sama. Untuk hasil di Piala Presiden bukan menjadi patokan bagi kami," katanya.

"Tentu Dewa United mau pun PSIS tetap melakukan pembenahan-pembenahan. Bagi saya, kami akan fokus pada tim saya. Kami juga akan berusaha untuk menaikkan motivasi setelah kalah dari Persebaya," pungkas Resal.

Baca Juga: Spoiler One Piece Chapter 1058 : Kaisar Baru, Pembaruan Bounty Bajak Laut Topi Jerami usai Meninggalkan Wano

Resal ditunjuk sebagai caretaker usai Sergio Alexandre didepak sebagai pelatih klub yang bermarkas di Kota Semarang itu.

Sementara itu, pemain PSIS Andreas Ado juga mengatakan kesiapannya untuk merebut tiga poin perdana di laga tandang.

"Untuk menghadapi Dewa, kami memiliki misi poin untuk meraih tiga poin pertama di tandang. Ini jadi motivasi berlipat bagi kami dan kami memiliki motivasi dan tekad berlebih. Tim pelatih juga sudah menyiapkan plan untuk pertandingan besok," kata Andreas.

Baca Juga: Tensei Kenja no Isekai Life Episode 10 Sub Indo: Link Nonton, Tanggal Rilis, Jam Tayang dan Spoiler Sinopsis

Bagi yang ingin menonton laga Liga 2 2022/2023 antara Dewa United vs PSIS Semarang dapat menyaksikan melalui live streaming vidio pada Senin 29 Agustus 2022, jam tayang 15.30 WIB, dengan klik link di bawah ini:

Link Live Streaming Dewa United vs PSIS Semarang - Vidio

Link Live Streaming Dewa United vs PSIS Semarang - Indosiar

*Disclaimer: Link live streaming Dewa United vs PSIS Semarang hanya informasi bagi pembaca. Setiap penyedia layanan streaming memiliki ketentuan yang harus ditaati. ***

***

Editor: Muhammad Nasrulloh

Sumber: psis.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah