Kematian Gojo Satoru di Jujutsu Kaisen, Bukan Pertama Kali: Apakah Dia Bisa Bangkit Kembali?

- 29 September 2023, 08:00 WIB
Kematian Gojo Satoru di Jujutsu Kaisen, Bukan Pertama Kali: Apakah Dia Bisa Bangkit Kembali?
Kematian Gojo Satoru di Jujutsu Kaisen, Bukan Pertama Kali: Apakah Dia Bisa Bangkit Kembali? /tangkapan layar/beragam sumber

CilacapUpdate.com - Dalam chapter terbaru Jujutsu Kaisen, kematian Gojo Satoru telah membuat banyak fans bertanya-tanya apakah karakter kuat ini bisa bangkit kembali.

Dalam manga ini, Gojo Satoru tewas dalam pertarungan melawan Ryomen Sukuna, memberikan kejutan besar pada para penggemarnya.

Meskipun awalnya Gojo unggul, Sukuna berhasil membalikkan keadaan dan mengakhiri nyawanya. Pertanyaan yang muncul adalah: apakah Gojo bisa hidup lagi?

Bukan Kematian Pertama Gojo Satoru

Gojo sebenarnya pernah mengalami kematian sebelum pertarungan melawan Sukuna. Saat melawan Toji Fushiguro, ayah dari Megumi Fushiguro, Gojo harus mengeluarkan seluruh kekuatannya. Toji memiliki Heavenly Restriction yang memberinya kekuatan yang luar biasa.

Baca Juga: Link Spoiler Manga Jujutsu Kaisen Chapter 236 dan 237 Bahasa Indonesia: Kematian Gojo Satoru!

Dalam pertarungan itu, Gojo bahkan kalah dan tubuhnya hancur. Namun, dia menggunakan Reversed Cursed Technique untuk menyembuhkan dirinya dan kembali hidup.

Gojo kemudian membalas kekalahan itu dengan menghabisi Toji. Banyak fans percaya bahwa Gojo mungkin bisa hidup kembali kali ini, mengingat kondisi tubuhnya yang mirip dengan pertarungan melawan Toji.

Namun, perbedaan utama adalah Sukuna mampu membelah ruang dan waktu, yang membuat Gojo tidak mungkin hidup kembali. Bahkan, Reversed Cursed Technique tidak akan bisa memulihkan kondisinya. Jadi, sepertinya Gojo benar-benar tewas kali ini.

Apakah Gojo Bisa Kembali Bangkit Kembali

Meskipun demikian, ada spekulasi menarik bahwa Gojo mungkin bisa hidup lagi, tetapi hanya tubuhnya. Kepalanya dan pikirannya akan dikendalikan oleh Kenjaku, seorang karakter jahat yang lebih menakutkan daripada Sukuna dalam Jujutsu Kaisen.

Halaman:

Editor: Siyam

Sumber: beragam sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah