Mana Lebih Baik, Kurban atau Aqiqah dulu? Begini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

- 16 Juni 2022, 06:25 WIB
Ustadz Adi Hidayat/Kurban dan aqiqah bagi Ustadz Adi Hidayat memiliki kesamaan, yaitu ibadah yang sama-sama berkaitan dengan menyembelih hewan.
Ustadz Adi Hidayat/Kurban dan aqiqah bagi Ustadz Adi Hidayat memiliki kesamaan, yaitu ibadah yang sama-sama berkaitan dengan menyembelih hewan. /Tangkap layar YouTube Adi Hidayat Official

CilacapUpdate.com - Sering muncul pertanyaan di masyarakat, sebaiknya kurban atau aqiqah dulu yah? Ini penjelasan Ustadz Adi Hidayat.

Menurut Ustadz Adi Hidayat, kurban dan aqiqah keduanya adalah ibadah yang saling terkait.

Kurban dan aqiqah bagi Ustadz Adi Hidayat
memiliki kesamaan, yaitu ibadah yang sama-sama berkaitan dengan menyembelih hewan.

Ustadz Adi Hidayat juga kerap mendapatkan pertanyaan: Bolehkah kurban disatukan dengan aqiqah ?

Baca Juga: Temui Ridwan Kamil, Adi Hidayat Cerita Eril saat Usia 11 Tahun Sudah Renungkan Tentang Air dan Surah Hud

Dilansir CilacapUpdate.com dari unggahan kanal YouTube Adi Hidayat Official pada 26 Juli 2020 menjelaskan tentang qurban yang disatukan dengan aqiqah.

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan bahwa ada dua pendapat ulama yang berbeda, berkaitan dengan kurban dan aqiqah yang disatukan.

Pendapat pertama, menurut kitab Mushannaf, Ibnu Abi Syaibah.

Ada pendapat dari Imam Hanafi, Imam Hambali, Hasan Al- Basri dan Ibnu Sirin.
Dalam pendapat pertama tersebut, para ulama memperbolehkan qurban disatukan dengan aqiqah dengan diniatkan aqiqah.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh

Sumber: YouTube Adi Hidayat Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x