Teks Kultum Atau Ceramah Singkat Bulan Ramadhan 2022, Tentang Singkatnya Bulan Ramadhan

- 8 April 2022, 15:46 WIB
Caption: ilustrasi Teks Kultum Atau Ceramah Singkat Bulan Ramadhan 2022, Tentang Singkatnya Bulan Ramadhan
Caption: ilustrasi Teks Kultum Atau Ceramah Singkat Bulan Ramadhan 2022, Tentang Singkatnya Bulan Ramadhan /Pexels / Polesie Toys/

أَيَّامًا مَّعْدُودَاتٍ

“Hari-hari yang berbilang, yang tertentu, yang terbatas.” Maka di sana kita diingatkan bahwa ingatlah hari-hari Anda yang terus berjalan, kehidupan Anda pun terbatas, Anda bukan orang yang akan langgeng di dunia, Anda adalah orang akan Allah batasi umurnya dalam hitungan hari.

Karena sesungghnya hakikat bulan kita adalah kumpulan hari-hari, tahun adalah kumpulan bulan, hingga seseorang bisa menjadi 20, 30, 40, 50, 60, 70 (tahun), yang sesungguhnya itu kumpulan hari-hari yang berjalan.

Kalau Anda tidak waspada tentang umur Anda, maka sungguh Anda akan dilupakan dengan berjalannya waktu, tanpa Anda sadari umur Anda habis, lalu Anda akan siap-siap masuk kubur dan Anda belum memiliki persiapan amal tersendiri. Sungguh ini adalah orang yang dilalaikan oleh kehidupan mereka.

Para pemirsa, Anda hidup di waktu yang terbatas. Gunakan waktu yang sebaik-baiknya sebagaimana gunakanlah Ramadhan waktu yang terbatas dengan sebaik-baiknya.

Jangan Anda menyesal, habisnya Ramadhan lalu Anda belum berbuat apa-apa. Maka seandainya Allah Subhanahu wa Ta’ala menyediakan ampunan yang sangat banyak di bulan Ramadhan, lalu Anda ternyata dengan waktu yang Allah sediakan keluar Ramadhan tidak mendapat ampunan, sungguh amat binasa, sungguh sangat celaka.

Bukankah Rasul kita yang telah mengaminkan do’a Jibril?

رَغِمَ أَنْفُ رَجُلٍ دَخَلَ عَلَيْهِ رَمَضَانُ ثُمَّ انْسَلَخَ قَبْلَ أَنْ يُغْفَرَ لَهُ

“Celaka orang yang mereka mendapatkan Ramadhan, dan dia keluar dari Ramadhan dalam keadaan tidak mendapatkan apapun dari ampunan Allah Subhanahu Ta’ala.” (HR. Tirmidzi)

Lalu diaminkan oleh Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam, ini sesuatu yang sangat penting untuk kita pahami.

Halaman:

Editor: Lutfi Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah