Kamu Nanya? 10 Tempat Wisata Kuliner di Tasikmalaya dimana, Yuk Intip Dijamin Menggoyang Lidah

11 Desember 2022, 10:21 WIB
Kamu Nanya? 10 Tempat Wisata Kuliner di Tasikmalaya dimana, Yuk Intip Dijamin Menggoyang Lidah /tangkapan layar Youtube Nex Carlos/

CilacapUpdate.com - Simak berbagai rekomendasi Tempat wisata kuliner di Tasikmalaya yang bisa membuat lidahmu bergoyang dan ketagihan.

Tasikmalaya selain mempunyai berbagai pemandangan alam yang eksotis ternyata juga menawarkan berabagai makanan khas Jawa Barat yang banyak di minati oleh para wisatawan.

Tempat wisata kuliner di Tasikmalaya ini ada berbagai macam menu pilihan, satu diantaranya merupakan makanan khas di Jawa Barat.

Tiap-tiap makanan khas dari Tasikmalaya memiliki bermacam kenikmatan yang menggoyang lidah dan tidak heran jika banyak diserbu oleh wisatawan.

Apabila kamu sedang berkunjung ke Tasikmalaya, sebaiknya intip rekomendasi tempat wisata kuliner disana.

Mulai dari cita rasa yang pedas, manis, gurih hingga asin bisa kamu temukan di sana.

Yuk simak rekomendasi Tempat wisata kuliner di Tasikmalaya yang rekomended untuk kamu coba.

  • Rujak Honje

Wisata kuliner di Tasikmalaya yang pertama adalah rujak. Rujak ini bukan sembarang rujak.

Perbedaan rujak di Tasikmalaya dengan daerah lain yakni bahan yang digunakan salah satunya ialah honje.

Cita rasa dari honje yang menyegarkan membuat lidahmu goyang lidah dan ketagihan.

Wisata kuliner rujak honje ini bisa kamu temui di rujak Kunci Ibu Ichan dan rujak honje Ibu Iyoy.

  • Seblak

Seblak saat ini sudah populer diamana-mana, tidak terkecuali di Tasiklmalaya.

Namun ada yang berbeda disini yakni memiliki ciri khusus dari seblak nya yang ditambah dengan bumbu-bumbu khas rahasia Tasikmalaya.

Kamu dapat menemukan berbagai jenis seblak dengan rasa yang unik, pedas, dan pas dari kota ini.

Baca Juga: Kamu Nanya? 5 SMA Terbaik di Bekasi Jawa Barat Dimana, Cek Yuk Disini Siapa Tau Ada Sekolahmu

  • Kolontong

Wisata kuliner di Tasikmalaya selanjutnya yakni Kelontong. Bagi kamu yang yang ingin membeli camilan populerini, kamu dapat mencoba kolontong sebagai oleh-oleh dari Tasikmalaya.

Kuliner ini mempunyai rasa gurih dan tekstur yang renyah

  • Citruk

Berkunjung ke Tasikmalaya jangan lupa untuk ici-icip kuliner yang satu ini.

Walaupun makanan ini sudah cukup lama dan jarang dijumpai bukan berarti kamu tidak bisa menemukannya lagi.

  • Makaroni Mang Ade Citapen

Kamu sudah yang gurih-gurih? kalau iya kamu wajib coba makaroni yang satu ini.

Cemilan Makaroni memang sama saja seperti pada umumnya, namun yang membedakan di sini adalah rasa dari bumbu Makaroni tersebut.

Tidak sedikit orang yang memburu jajanan ini ketika berkunjung ke Tasikmalaya. Lokasinya juga ada di depan SDN Citapen tepatnya di pusat Kota.

Kamu bisa membeli dengan level kepedasan sesuai selera mulai dari harga 3.000 sampai 10.000 saja.

Baca Juga: Cari Hotel Murah di Gresik Jawa Timur? Yuk Intip yang Harganya Dibandrol Mulai dari 50 Ribuan

  • Ladu

Wisata kuliner di Tasik yang juga patut kamu coba ialah Ladu. Etz bukan ladusing loh ya, tapi Ladu makanan dengan bahan dasar beras ketan yang berwarna putih atau hitam.

Rasanya manis dan cukup unik karena bentuknya yang hampir sama seperti dodol. Tidak sedikit orang yang menyamakan Padahal sudah jelas keduanya berbeda.

Makanan ini begitu populer di Jawa Barat dan sering dijadikan sebagai oleh-oleh.

  • Rengginang

Sedikit para wisatawan yang tahu bahwa di Tasikmalaya ada olahan beras ketan yang bernama rengginang.

Bahan dasarnya terbuat dari beras ketan yang akan digoreng hingga krispi dan dibumbui dengan sangat nikmat.

Karena kepopulerannya ini rengginang bisa dikatakan makanan sejuta umat. Ada bermacam cita rasa yang diberikan seperti asin, terasi, ketan hitam hingga yang manis sekarang juga sudah tersedia.

  • Mie Bakso Laksana

Kota Tasikmalaya terkenal akan hidangan baksonya salah satu tempat menyantap bakso yang legendaris adalah mie bakso laksana.

Bakso khas China ini dibuat dengan bumbu yang nikmat dan telah buka sejak lama. Anda bisa menikmati santap siang dan sore di sini.

  • Bubur Ayam

Siapa penggemar Bubur Ayam? yap di Tasikmalaya kamu bisa menemukan ini dengan cita rasa spesial.

Di daerah Tasikmalaya bubur tidak akan diberikan bumbu seperti demikian namun rasanya tentu saja tetap nikmat.

Yang membuat unik, bubur ayam ini diberikan berbagai topping seperti ati ampela, cakwe, dan yang lainnya yang membuat lembih nendang dimulut.

Baca Juga: PENTING! 5 SMA Terbaik di Depok Jawa Barat ini Masuk Peringkat Nasional, Cek Posisi Sekolahmu Berapa?

  • Sambal Goang

Kamu dapat mencoba untuk memakan dan memesan sambel goang ketika mengunjungi tempat makan di Tasikmalaya.

Cita rasa sambalnya yang khas dan komposisinya terdiri dari cabe, bawang, dan garam ini tentunya membuat Anda semakin ketagihan.

  • Nasi Tutug Oncom

Olahan ini dibuat dari oncom yang dicampur dengan nasi. Oncom akan dibumbui dan digoreng terlebih dulu.

Nantinya oncom akan diaduk dengan nasi dan ditambahkan berbagai lauk serta sambal yang nikmat.

  • Nasi Cikur

Satu diantara yang banyak di minati para wisatawan saat berkunjung ke Tasikmalaya ialah Nasi Cikur.

Selain TO atau Tutug Oncom Anda juga bisa mencoba olahan nasi cikur yang ada di Tasikmalaya.

Nasi Cikur itu sama saja dengan kencur dalam bahasa Sunda. Anda juga bisa menemukan beragam penjual nasi ini di berbagai tempat dan penjuru.

Baca Juga: Kamu Nanya 5 Hotel Murah di Mataram Nusa Tenggara Barat Dimana? Yuk Intip Dibandrol Mulai 100 Ribuan

Demikian rekomendasi tempat wisata kuliner di Tasikmalaya yang patut kamu coba. Yuk gas untuk menggoyang lidah.***

 

Editor: Siyam

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler