Info Lowongan Kerja BPD Jateng buka peluang untuk lulusan S1 setara D-IV, Kirim Lamaran Sebelum 7 Januari 2022

4 Januari 2022, 20:05 WIB
Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah atau BPD Jateng membuka lowongan kerja untuk lulusan S1 atau setara D-IV, pada Januari tahun 2022. /BPD Jateng

CilacapUpdate.com - Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah atau BPD Jateng membuka lowongan kerja untuk lulusan S1 atau setara D-IV, pada Januari tahun 2022.

Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah atau BPD Jateng merupakan Bank milik pemerintah provinsi Jawa Tengah yang pertama kali didirikan di Semarang berdasarkan Surat Persetujuan Menteri Pemerintah Umum & Otonomi Daerah tanggal 13 Maret 1963.

Melalui Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah No. 1 Tahun 1993, status badan usaha Bank berubah menjadi Perusahaan Daerah (Perusda).

Alamat kantor pusat :
Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah
Jln. Pemuda No. 142
Gedung Grinatha lantai 5
Semarang – Jawa Tengah
Telp : (024) 354 7541 (hunting)

Baca Juga: Info Lowongan Kerja PT Rajawali Nusindo untuk lulusan S1 dan D3, Kirim Lamaran Sebelum 31 Januari 2022

Baca Juga: Info Lowongan Kerja PT Cheil Jedang Feed and Livestock Indonesia buka peluang untuk lulusan S1 dan D3

Dikutip CilacapUpdate.com dari bursakerjadepnaker.com, Bank BPD Jateng dalam rangka untuk mencapai visi dan misi, dan untuk meningkatkan kinerja perusahaan, maka di tahun 2022 ini perusahaan mengadakan rekrutmen atau membuka lowongan kerja untuk mengisi posisi jabatan yang saat ini kosong.

Di bawah ini adalah jabatan yang tersedia pada peluang kerja kali ini yang dibuka oleh pihak perusahaan dengan kualifikasi sebagai berikut.

Lowongan Bank BPD Jateng Posisi :

Analis Pembiayaan KUR Syariah
Syarat Pencaker :

Pria/ Wanita
Pendidikan paling rendah Sarjana (S1) atau setara (D-IV)
Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,75 dari skala 4,00 untuk lulusan program studi terakreditasi minimal B
Usia paling tinggi 35 tahun
Beragama Islam
Memiliki kendaraan pribadi
Dapat bekerja dalam tim dan bersedia bekerja dalam tekanan
Bersedia ditempatkan di seluruh kantor Bank Jateng Syariah
Tidak memiliki hubungan keluarga dengan Direksi atau sesama Pegawai sesuai ketentuan Bank Jateng
Sehat jasmani dan rohani
Pengalaman sebagai Analis Pembiayaan minimal 3 tahun
Berkelakukan baik dan tidak pernah/sedang dalam proses pengadilan karena tindakan pidana dan atau lainnya
Tidak pernah mengundurkan diri dan/atau diberhentikan dari status Pegawai/ Tenaga Kontrak atau Peserta Program Magang Dharma Bank Jateng

Baca Juga: Info Lowongan Kerja PT. Bank Mandiri Taspen buka peluang untuk lulusan S1, Kirim Lamaran Sebelum 22 Januari

Pengiriman Lamaran :

Dengan mengetahui kriteria dan kebutuhan rekrutmen yang telah dijelaskan diatas, para pencari kerja yang merasa memenuhi persyaratan meliputi pendidikan, umur, dll dan memang merasa berminat dengan lowongan kerja terbaru Kejaksaan Negeri, bisa secepatnya untuk melengkapi dan menyusun berkas lamaran kerja seperti surat lamaran kerja, CV atau daftar riwayat hidup, FC ijazah dan transkrip dan pelengkap lainnya.

Surat Lamaran dikirim melalui prosedur yang ditetapkan oleh perusahaan yaitu dikirim melalui pendaftaran ONLINE di alamat :

DAFTAR

Pendaftaran paling lambat pada : Jumat, 07 Januari 2022

Editor: Siyam

Sumber: bursakerjadepnaker

Tags

Terkini

Terpopuler