Link Live Streaming MotoGP Austria 2022: Tim Ducati Dominasi Sesi Latihan Ke 2, Johann Zarco Asapi Jack Miller

20 Agustus 2022, 08:40 WIB
Link Live Streaming MotoGP Austria 2022 bisa didapatkan di artikel ini. /Instagram @redbullring

CilacapUpdate.com - Sejumlah pebalap Ducati mendominasi sesi latihan kedua Grand Prix Austria pada Jumat ketika Johann Zarco dari tim Pramac mencatatkan lap tercepat setelah mengasapi Jack Miller dari Ducati dan Jorge Martin, rekan satu timnya.

Gelaran MotoGP Austria 2022 yang berlangsung Minggu 21 Agustus 2022 pukul 19.00 WIB, bisa ditonton secara langsung di Trans7 atau melalui live streaming yang linknya terdapat di artikel ini.

Di permukaan aspal yang panas setelah latihan pertama dalam kondisi trek yang setengah basah, sebagian besar pebalap mampu memperbaiki catatan waktunya sejak awal FP2, mengkhawatirkan ancaman cuaca buruk demi tiket langsung ke Q2.

Baca Juga: Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Wolves, Antonio Conte : Lupakan Chelsea, Poin Penuh Harga Mati!

Dikutip dari Antara, Zarco mencetak waktu terbaik 1:29,837 guna mengungguli Miller dengan selisih 0,024 detik dan Martin +0,029 detik, demikian laman resmi MotoGP.

Pebalap Prancis itu masih mengincar kemenangan perdananya dalam kelas premier dan bakal mencoba menebus poin yang hilang setelah terjatuh di Silverstone dua pekan lalu.

Sementara itu, pemuncak klasemen sementara Fabio Quartararo menjadi satu-satunya pebalap non-Ducati dalam delapan besar. Pebalap Yamaha ini finis P4 di depan Francesco Bagnaia, Luca Marini, Marco Bezzecchi dan Enea Bastianini di sirkuit Red Bull Ring yang cocok dengan karakteristik Ducati.

Baca Juga: Thomas Doll Soroti Konsentrasi dan Mental Tim, Disini Link Live Streaming Rans Nusantara FC vs Persija Jakarta

Maverick Vinales menjadi pebalap tercepat Aprilia di P9 setelah rekan satu timnya, Aleix Espargaro, yang membalap dengan kaki cedera imbas kecelakaan saat sesi latihan terakhir GP Inggris, di P11.

Brad Binder, yang merasakan podium teratas di Red Bull Ring tahun lalu, melengkapi 10 besar untuk tim KTM.

Sesi latihan kedua berjalan sangat ketat ketika catatan waktu sepuluh pebalap teratas terpisahkan 0,3 detik saja dan sebanyak catatan 19 pebalap terpisahkan kurang dari satu detik.

Baca Juga: Download Stumble Guys Mod 0.39 Apk Gems dan Skin Special 2022, Emoji, Token Gratis, Link Aman? Klik Disini

Hujan diperkirakan turun saat sesi latihan ketiga, dan para pebalap akan berupaya memperbaiki catatan waktu mereka dalam latihan Sabtu pagi apabila langit cerah.

Sejak kembali masuk kalender MotoGP pada 2016, Red Bull Ring telah menggelar delapan balapan kelas premier, enam di antaranya membuat pebalap Ducati berada di podium teratas, dan dua lainnya dimenangi pebalap KTM yaitu Miguel Oliveira (2020) dan Brad Binder, yang bertahan dengan ban slick di balapan yang diguyur hujan tahun lalu.

Untuk 2022, layout sirkuit di Spielberg itu mengalami sedikit modifikasi dengan penambahan chicane setelah Tikungan 1.

Baca Juga: Singo Edan Semangat 45 Hadapi Big Match Liga 1! 2 Link Streaming PSM Makassar vs Arema FC Live TV Online Free

Menuju Austria, Quartararo berada di bawah tekanan saat posisinya hanya 22 poin dari rival terdekat Aleix Espargaro dari tim Aprilia yang menjadi satu-satunya pebalap yang selalu finis dengan poin sejauh ini di 2022. Yamaha juga belum pernah menang di Spielberg.

Sedangkan pebalap Ducati Francesco Bagnaia perlahan-lahan merangkak ke posisi tiga klasemen berbekal empat kemenangan dalam tujuh balapan terakhir.

Klasemen MotoGP 2022
1. Fabio Quartararo 180 poin
2. Aleix Espargaro 158
3. Francesco Bagnaia 131
4. Enea Bastianini 118
5. Johann Zarco 114
6. Jack Miller 107
7. Brad Binder 98
8. Alex Rins 84
9. Maverick Vinales 82
10. Miguel Oliveira 81

Bagi yang ingin menonton MotoGP Austria 2022 bisa klik link di bawah ini :

Link Live Streaming MotoGP Austria 2022

Link Live Streaming MotoGP Austria 2022 Trans7

*Disclaimer: Link live streaming MotoGP Austria 2022 hanya informasi bagi pembaca. Setiap penyedia layanan streaming memiliki ketentuan yang harus ditaati. ***

 
Editor: Muhammad Nasrulloh

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler