Warga Jawa Tengah, Waspada Cuaca Ekstrim untuk Tiga Hari ke Depan, Berikut Kota-Kabupaten Terdampak

- 6 Maret 2022, 19:51 WIB
Ilustrasi Cuaca Ekstrim
Ilustrasi Cuaca Ekstrim /VoyZan/pixabay.com

CilacapUpdate.com - Warga Jawa Tengah, dihimbau untuk waspada cuaca ekstrim untuk tiga hari ke depan, berikut Kota-Kabupaten yang terdampak.

Berdasarkan hasil analisis BMKG terhadap dinamika atmosfer, diidentifikasi adanya sirkulasi siklonik di perairan selatan Pulau Jawa dan Selat Karimata.

Hal tersebut menyebabkan adanya belokan angin dan pola konvergensi di wilayah Jawa Tengah, serta anomali suhu muka laut di Samudera Hindia selatan Jawa dan Laut Jawa yang dapat meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di beberapa wilayah.

Kemudian kelembaban udara yang relatif cukup tinggi turut berkontribusi terhadap pembentukan awan hujan di sebagian wilayah Indonesia.

Baca Juga: Kaum Muslim Ahli Ibadah Catat Tanggal Penting Sebelum Masuk Bulan Ramadhan Ini, Ada Pahalanya Luar Biasa

Baca Juga: Keterangan Saksi Selalu Berubah, Berikut Ini Kejanggalan Kematian Artis Thailand Tangmo Nida

Berdasarkan kondisi tersebut di atas, BMKG melalui rilisnya memprakirakan potensi curah hujan dengan intensitas sedang - lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang untuk periode 07 - 09 Maret 2022 dapat terjadi di wilayah Jawa Tengah sebagai berikut:

Tanggal 07 Maret 2022

Cilacap, Banyumas, Purbalingga, Banjarnegara, Wonosobo, Temanggung, Kab./Kota Magelang, Boyolali, Klaten, Wonogiri, Karanganyar, Sragen, Grobogan, Blora, Pati, Rembang, Kudus, Jepara, Kab. Semarang, Brebes, Kab. Tegal dan sekitarnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah