Tujuh Game Online Multiplayer Terbaik Pilihan Gamer untuk Mabar Main Bareng di HP, PC hingga Konsol

- 9 Maret 2022, 16:09 WIB
game multyplayer Mobile Legends: Bang Bang menjadi salah satu dari tujuh yang direkomendasikan game multyplayer  terbaik
game multyplayer Mobile Legends: Bang Bang menjadi salah satu dari tujuh yang direkomendasikan game multyplayer terbaik /mobilelegends.com

CilacapUpdate.com - Berikut ini ada penjelasan terkait tujuh game online multiplayer pilihat gamer terbaik 2022, yang bisa dimainkan di HP, PC ataupun konsol.

Game multiplayer online saat ini sudah menjadi hal umum bagi para gamer, termasuk mereka yang menggunakan platform mobile seperti Android dan iOS.

Apalagi jika bermain game online multiplayer ini dimainkan bersama dengan kawan atau mereka yang memiliki komunitas, pastinya akan lebih menarik.

Baca Juga: Apa GoPay Bisa Transfer ke Sesama Pengguna? Bisa banget, Begini Cara Mudah dan Cepatnya

Baca Juga: Sinopsis Film hayya the power of love 2: Kisah Relawan Konflik di Palestina

Menariknya, dengan memainkan game berkonsep multiplayer, kalian bisa memainkannya dengan orang-orang tidak dikenal secara online.

Jika kalian sedang mencari game untuk mabar (main bareng), berikut ini rekomendasi game online multiplayer terbaik 2022 versi JalanTikus yang bisa dimainkan di Android, PC, dan konsol game.

Daftar Game Online Multiplayer Android Terbaik

Game multiplayer sekarang pun bisa diakses lewat PC, laptop, konsol game, bahkan HP Android atau iOS.

Baca Juga: Kode Redeem Free Fire FF Terbaru Permanen Baru 5 Menit lalu, Free Infernal, Glacier, Shodaw, Venom, Garena

Tidak perlu mahal-mahal, HP Android harga 3 jutaan dengan spesifikasi mumpuni pun sudah "ngangkat" untuk bermain game-game terbaru!

Buat kalian para pengguna Android maupun iOS, berikut daftar game online multiplayer mobile terbaik versi JalanTikus yang bisa kamu unduh gratis dan mainkan.

1. Sausage Man

Jadi salah satu game multiplayer online Android 2022, Sausage Man resmi dirilis oleh XD Entertainment Pte Ltd pada 29 Juni 2021 dan langsung mendapat respons positif.

Baca Juga: Klaim Kode Redeem PUBG Mobile Terbaru Hari ini 5 Menit yang lalu, Ada Skin Senjata, UC dan Hadiah dari Tencent

Mengangkat genre battle royale, dalam Sausage Man akan ada 100 pemain dengan karakter sosis berkostum yang harus bertarung dengan berbagai cara yang lucu.

Karakter yang bisa bertahan hidup hingga akhir permainan bakal keluar sebagai pemenang. Uniknya, pertempuran bakal terlihat jenaka dan sedikit berbeda dari game serupa.

2. Ragnarok X: Next Generation

Lagi cari game multiplayer online bareng pacar? Kalau begitu, coba ajak doi untuk bermain Ragnarok X: Next Generation atau ROX yang punya grafis menggemaskan.

Selain fokus meningkatkan kemampuan karakter sesuai Job, dalam game RPG terbaru ini kamu juga bisa melakukan banyak hal seperti bergabung dengan Guild dan melakukan aktivitas Life.

Baca Juga: Siapa Saja yang Boleh Tidak Puasa Ramadhan, Gus Baha : Salah Satunya Orang yang Hampir Mati

Lalu, alasan game ini cocok dimainkan dengan pacar karena adanya fitur Couple System yang memungkinkanmu menikahi karakter lain jika Favor kalian sudah mencapai 9.999 poin.

3. Call of Duty: Mobile

Hadir pada Oktober 2019, Call of Duty: Mobile alias COD Mobile menjadi pesaing dengan menawarkan game FPS terbaik dengan grafis yang realistis.

Selain genre FPS yang dibawa dalam beberapa mode, seperti Team Deathmatch, Bomb Mission, hingga Zombies Mode terbaru, kamu juga bisa merasakan pengalaman mode Battle Royale loh.

Pastinya dengan berbagai pilihan senjata yang bisa kamu unlock seiring dengan naiknya level dan jalannya permainan. Dijamin seru dan bikin kecanduan.

Baca Juga: Negara Merugi Hampir Ratusan Juta Gegara Rokok Tanpa Cukai, KPPBC Cilacap : Pelanggar Sulit Ditemukan

4. Mobile Legends: Bang Bang

Game online terbaik multiplayer berikutnya ada Mobile Legends: Bang Bang. Punya umur lebih dari dua tahun, game ini tetap menjadi yang terpopuler di Indonesia.

Mengusung genre Multiplayer Online Battle Arena (MOBA) yang mudah dimainkan siapa saja menjadi salah satu daya tarik utama dari Mobile Legends.

Dalam pertandingan, kamu akan terbagi ke dalam dua tim 5 vs 5 dan bertugas untuk membunuh hero musuh, menghancurkan tower, dan base lawan.

Makanya kerja sama antarpemain penting banget di game MOBA Android terbaik yang satu ini.

Baca Juga: Punya Mata Panda, Berikut Cara Mudah Menghilangkannya Secara Cepat dan Alami, Tanpa Efek Samping!

5. PUBG Mobile

Meraih kesuksesan setelah diluncurkan pada platform desktop, pengembang PUBG Corporation akhirnya berkolaborasi dengan Tencent Games dalam menghadirkan game PUBG Mobile.

Game yang resmi hadir pada Maret 2019 mengusung genre battle royale, di mana kamu atau tim kamu harus menjadi yang terakhir bertahan hidup dalam sebuah permainan.

Memiliki latar belakang sebuah pulau berukuran besar, kamu harus melakukan looting persenjataan dan menghadapi 100 pemain lain yang bertanding secara bersamaan.

Pada update-update terbarunya, PUBG Mobile juga menghadirkan berbagai mode lain seperti Team Deathmatch (TDM), mode Zombie, mode Payload, dan lainnya.

Baca Juga: Barang Bukti Sabu 25,5 gram Diamankan Selama Enam Bulan Sat Res Narkoba, Polres Cilacap : Dari 14 Tersangka

6. Free Fire

Sayangnya kehadiran PUBG Mobile nggak bikin senang semua pemain, terutama bagi mereka yang punya perangkat dengan spesifikasi terbatas.

Mengisi kekosongan ini, developer Garena akhirnya merilis game battle royale ringan bernama Free Fire yang punya beberapa perbedaan.

Mulai dari ukuran map yang lebih kecil, grafis menengah, dan gameplay lebih mudah sehingga lebih ringan dimainkan, bahkan di HP Android harga 1 jutaan.

Walaupun begitu, tetap saja Free Fire memiliki banyak penggemar dan hingga saat ini selalu menduduki peringkat teratas game terbaik di Google Play, loh.

Baca Juga: Jadwal Bioskop Film The Batman Di Tasikmalaya Lengkap Jam Tayang dan Harga Tiket

7. Chess Rush

Game multiplayer online Android ringan selanjutnya ada Chess Rush yang dikembangkan oleh Tencent Games dan menghadirkan genre baru di dunia game.

Game ber-genre auto battler ini mengambil inspirasi dari Auto Chess yang awalnya merupakan mod untuk game Dota 2.

Tugas kamu di dalam game ini adalah bertanding melawan 7 pemain lain secara real-time, dengan meletakkan hero berupa bidak catur ke papan permainan.

Baca Juga: 4 Kode Redeem Genshin Impact Paling Baru Edisi Hari Raya Nyepi Maret 2022, Masih Ada 400 Primogems Gratis

Bangun tim terkuat dengan menaikkan level hero dan mengatur posisi terbaik untuk bisa jadi yang bertahan paling akhir.

Demikian penjelasan terkait tujuh game online multiplayer pilihat gamer terbaik 2022, yang bisa dimainkan di HP, PC ataupun konsol. ***

Editor: Muhammad Nasrulloh

Sumber: jalantikus.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah