Bocoran Teori One Piece Chapter 1100 : Seberapa Hebat Guncangannya pada Dunia Maya?

- 6 November 2023, 12:07 WIB
Kumpulan Teori One Piece Chapter 1097 Sangat Dinanti Siapakah yang Muncul di Egghead/tangkap layar anime One Piece
Kumpulan Teori One Piece Chapter 1097 Sangat Dinanti Siapakah yang Muncul di Egghead/tangkap layar anime One Piece /

 

CilacapUpdate.com - One Piece chapter 1.097 telah terbit pada 5 November 2023, di mangaplus. Bila dihitung tinggal 3 chapter lagi menuju One Piece chapter 1.100.
 
Pewpiece, orang yang sering membocorkan chapter One Piece terbaru mengatakan One Piece chapter 1.100 akan mengguncang dunia maya.
 
"One Piece Chapter 1100 gonna break the internet ( One Piece chapter 1.100 akan menghancurkan internet)," unggah Pewpiece.
 
Mengenai preview One Piece 1098, dia mengatakan bahwa serangkaian kejutan akan terjadi. Dan masa lalu Kuma yang heroik akan terungkap. Dilanjutkan tulisan 3 bab hingga 1100.
 
Eiichiro Oda pada 2021 melalui Sandman menceritakan tentang One Piece chapter 1000.
 
 
" Pada chapter 1000, awalnya aku berpikir akan keren jika Luffy mengatakan pada Kaido dan Big Mom, 'Aku tidak akan memaafkan siapapun yang menyakiti temanku!', kata-kata yang sama seperti Shanks di bab 1, tapi saya berubah pikiran dan berkata, 'Saya seorang pria yang akan menjadi raja bajak laut!" unggahan Sandman mengutip kata Oda.
 
Selain semua hal itu, angka cantik 1.100 membuat para pembaca ingin berharap lebih.
 
Kumpulan Harapan Penggemar One Piece Tentang Chapter 1.100
1. Monkey D. Dragon Akan Hadir
 
Teori hadirnya Dragon di chapter 1100 sangat populer saat ini. Hal ini disebabkan karena chapter 100 juga menghadirkan Dragon.
 
Dragon yang saat itu mengenakan jubah hadir untuk menolong Luffy yang hampir mati di Loguetown.
 
Mereka yang mendukung teori ini sangat ingin Dragon melakukan hal yang sama. Karena kondisinya sekarang Luffy, Sanji, Bonney, dan yang lain sedang tidak bisa bergerak karena kekuatan Saturn.
 
2. Kuma dan Dragon Datang ke Egghead 
 
Sebagian besar orang percaya Kuma akan datang ke Egghead. Dan mereka yang berharap begitu sebagian lagi juga ingin Dragon hadir bersama Kuma.
 
 
Saat Kuma menghilang dari Kamabaka Island, Dragon mengatakan mereka akan bergerak jika Holly Knight (Ksatria Suci) bergerak pada bab 1.086.
 
Tapi belum ada tanda-tanda mereka bergerak kecuali pada saat menghukum Saint Donquixote Mjosgard. 
 
Dan diperkenalkan juga Saint Garling Figarland yang diperkenalkan sebagai Komandan Holly Knight, dan diduga ayah kandung Akagami No Shanks.
 
3. Luffy vs Saturn
 
Bonney yang sedang ada dalam genggaman Saturn sangat ingin Nika datang untuk membebaskannya. Jadi, tidak menutup keinginan Luffy dapat memulihkan kekuatannya seperti saat berhadapan dengan Kaido.
 
4. Kemunculan Shanks
 
Beberapa orang ingin hadirnya orang ini di Egghead. Pada kemunculan terakhir dia sedang mewaspadai pergerakan Kurohige.
 
Dan ada kapal Kurohige di lepas laut Pulau Egghead. Jadi, masih sangat mungkin orang yang memotivasi Luffy jadi bajak laut ini datang.
 
5. Kemunculan Kurohige
 
Seperti diketahui, di lepas Pantai Pulau Egghead ada kapal Kurohige. Walaupun tidak tahu siapa yang ada di dalamnya.
 
Namun, banyak yang berharap kemunculan bajak laut yang dianggap paling menyebalkan ini.
 
 
6. Kemunculan Buggy dan Smoker
 
Inilah adalah postingan bercanda dari penggemar One Piece. Sebagai tanggapan mengenai chapter 100 muncul Dragon.
 
Dan sebagian yang lain mengatakan, pada chapter 100 ada Buggy dan Smoker. Entah hanya sebuah panel mereka juga ingin dua karakter ini muncul di chapter 1.100.
 
Bagaimanapun teori penggemar, Oda merupakan mangaka yang susah ditebak dan kadang menghindari teori populer.
 
Kadang pemikiran Eiichiro Oda juga tidak serumit para pembuat teori di internet. Karena beliau hanya ingin pembaca menikmati karyanya.
 
Dia pernah menyampaikan, dia ingin membuat manga untuk pembaca yang ingin membaca One Piece sebagai hiburan saja.***
 

Editor: Muhammad Nasrulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x