Unugha Cilacap Mengadakan Acara Bersholawat Pada 11 Juli 2023 dalam Rangka Harlah ke-10 Bersama Gus Azmi

3 Juli 2023, 15:24 WIB
Unugha Cilacap Mengadakan Acara Bersholawat Pada 11 Juli 2023 dalam Rangka Harlah ke-10 Bersama Gus Azmi/Tangkapan Layar/Whatshapp /

CilacapUpdate.com - Kampus Unugha Cilacap akan menjadi tempat yang penuh keceriaan pada Selasa, 11 Juli 2023.

Pasalnya, Unugha Cilacap akan mengadakan acara spesial dalam rangka perayaan Harlah ke-10 dengan menggelar acara bersholawat.

Acara ini diharapkan akan menjadi momen bersejarah bagi Unugha Cilacap, sebuah lembaga pendidikan yang telah berdedikasi dalam memberikan pendidikan berkualitas bagi masyarakat Cilacap selama satu dekade.

Baca Juga: Daftar Gerbang Tol yang Terletak di Jalur Gedebage-Garut-Tasikmalaya-Ciamis-Pangandaran Hingga Cilacap

Dalam rangka memperingati perjalanan panjang, Unugha Cilacap ingin berbagi kebahagiaan dengan mengadakan acara bersholawat yang akan menghadirkan dua bintang terkenal, yaitu Gus Azmi Askandar dan Cak Fandy Irawan.

Gus Azmi Askandar, nama yang tak asing lagi, sosok yang telah berhasil memikat hati jutaan pendengar dengan suara merdunya. Ia dikenal dengan lagu-lagu bernuansa Islami yang begitu menghanyutkan.

Acara ini akan diselenggarakan di halaman kampus Unugha Cilacap dan dijadwalkan akan dimulai pada pukul 19.00 WIB.

Baca Juga: Idul Adha 1444 H, WOM Finance Cilacap Salurkan Daging Kurban di Sekitar Kantor Cabang

Dalam suasana yang begitu khidmat, para pengunjung akan disuguhkan dengan alunan sholawat yang indah, menyentuh hati, dan penuh makna.

Tujuan utama dari acara ini adalah untuk mempererat hubungan antara Unugha Cilacap dengan masyarakat Cilacap dan sekitarnya.

Dengan mengundang Gus Azmi Askandar dan Cak Fandy Irawan, Unugha Cilacap ingin memberikan hiburan serta kegiatan yang bernilai positif bagi masyarakat, khususnya dalam menyebarkan kebaikan dan kedamaian melalui acara bersholawat.

Baca Juga: Meriah! Ribuan Peserta Ikuti Bhayangkara Cilacap City Run 

Baca Juga: Polresta Cilacap Ringkus 4 Remaja usai Terlibat Pengeroyokan di Sidareja

Sebagai salah satu lembaga pendidikan yang telah banyak berkontribusi dalam pengembangan potensi generasi muda di Cilacap, Unugha Cilacap berharap acara ini dapat memberikan inspirasi dan semangat kepada para peserta, terutama para mahasiswa, untuk terus berusaha dalam mengejar cita-cita.***

Editor: Siyam

Tags

Terkini

Terpopuler