Deretan 33 Nama Bupati Klaten dari Zaman Mangoendilogo hingga Sri Mulyani, No 31 Anggota DPR RI!

- 8 Juli 2023, 07:33 WIB
Bupati Klaten Sri Mulyani :Deretan 33 Nama Bupati Klaten dari Zaman Mangoendilogo hingga Sri Mulyani, No 31 Anggota DPR RI!
Bupati Klaten Sri Mulyani :Deretan 33 Nama Bupati Klaten dari Zaman Mangoendilogo hingga Sri Mulyani, No 31 Anggota DPR RI! /@humaskabklaten/Instagram


CilacapUpdate.com - Deretan 33 Nama Bupati Klaten dari Zaman Mangoendilogo hingga Sri Mulyani, No 31 Anggota DPR RI!.

Kabupaten Klaten, yang terletak di wilayah selatan Provinsi Jawa Tengah, memiliki sejarah kepemimpinan yang panjang dengan 33 nama bupati yang beragam, termasuk dominasi suami-istri yang memimpin selama 2 periode sejak tahun 2005 hingga sekarang.

Kabupaten Klaten berbatasan langsung dengan Daerah Istimewa Yogyakarta, yang dikenal sebagai kota pelajar. Kabupaten ini juga memiliki daya tarik khusus bagi umat Islam, karena setiap tahun banyak umat Islam yang melakukan ziarah ke salah satu makam wali, yaitu Makam Sunan Bayat di Dusun Mendin, Desa Paseban, Kecamatan Bayat.

Baca Juga: Karanganyar Dari Masa ke Masa: Deretan 23 Bupati Karanganyar yang Membangun Daerah, No 13 Selevel Kapolres!

Dengan luas wilayah mencapai 658,22 KM, Kabupaten Klaten terbagi menjadi 26 kecamatan, 10 kelurahan, dan 391 desa.

Temukan sejarah menarik dan dinamika kepemimpinan di Kabupaten Klaten dengan daftar nama bupati yang kami sajikan di bawah ini:

1. Kecamatan Bayat : 18 Desa

2. Kecamatan Cawas : 20 Desa

3. Kecamatan Ceper : 18 Desa

4. Kecamatan Delanggu : 16 Desa

5. Kecamatan Gantiwarno : 16 Desa

6. Kecamatan Jatinom : 17 Desa dan 1 Kelurahan

7. Kecamatan Jogonalan : 18 Desa

8. Kecamatan Juwiring : 19 Desa

9. Kecamatan Kalikotes : 7 Desa

10. Kecamatan Karanganom : 19 Desa

11. Kecamatan Karangdowo : 19 Desa

12. Kecamatan Karangnongko : 14 Desa

13. Kecamatan Kebonarum : 7 Desa

Baca Juga: 7 Tokoh Nasional Kelahiran Wonogiri: Nomor 1 Pernah Jabat Walikota Jakarta!

14. Kecamatan Kemalang : 13 Desa

15. Kecamatan Klaten Selatan : 11 Desa dan 1 Kelurahan

16. Kecamatan Klaten Tengah : 3 Desa dan 6 Kelurahan

17. Kecamatan Klaten Utara : 6 Desa dan 2 Kelurahan

18. Kecamatan Manisrenggo : 16 Desa

19. Kecamatan Ngawen : 13 Desa

20. Kecamatan Pedan : 14 Desa

21. Kecamatan Polanharjo : 18 Desa

22. Kecamatan Prambanan : 16 Desa

23. Kecamatan Trucuk : 18 Desa

24. Kecamatan Tulung : 18 Desa

25. Kecamatan Wedi : 19 Desa

26. Kecamatan Wonosari : 18 Desa

Secara geografis Kabupaten Klaten termasuk lokasi yang strategis karena dilalui jalur nasional sehingga banyak kendaraan antar provinsi yang melintas di kabupaten tersebut.

Selain itu juga memiliki stasiun kereta api yang cukup besar sehingga banyak kereta api yang berhenti Stasiun Klaten.

Wilayah Kabupaten Klaten terbagi menjadi dua yaitu berupa dataran tinggi (Pegunungan) dan dataran rendah (lembah/perbukitan). Wilayah dataran tinggi terutama di wilayah lereng gunung merapi sehingga dikawasan tersebut penduduknya banyak yang bercocok tanam karena tanahnya cukup subur.

Baca Juga: Liburan Hemat di Purworejo? Inilah 5 Hotel Murah dengan Tarif Mulai Rp100 Ribu Sudah Dapat Penginapan Bagus!

Untuk wilayah dataran rendah penduduknya sangat bervariasi profesinya seperti pekerja buruh, pedagang/pengusaha, PNS, dan berbagai profesi lainnya.

Kabupaten Klaten diapit beberapa Kabupaten yang ada di Jawa Tengah, dan juga berbatasan langsung dengan salah satu Kabupaten di Provinsi Yogyakarta dengan batas-batas sebagai berikut :

  • Sebelah Utara : Kabupaten Boyolali
  • Sebelah Timur : Kabupaten Sukoharjo
  • Sebelah Selatan : Kabupaten Gunung Kidul (Yogyakarta)
  • Sebelah Barat : Kabupaten Magelang dan Kabupaten Sleman (Yogyakarta)

Dalam sejarahnya, Kabupaten Klaten secara resmi berdiri pada tanggal 28 Juli 1804 dan sampai sekarang pernah dipimpin oleh sejumlah 33 bupati.

Dari 33 nama bupati tersebut, terdapat suami istri yang bergantian memimpin Klaten, yakni Sunarna, pada periode 2005-2010 dan 2010-2015, kemudian istrinya, yakni Sri Mulyani di periode 2017-2021 dan 2021-sekarang.

Baca Juga: 7 Tokoh Nasional Kelahiran Wonogiri: Nomor 1 Pernah Jabat Walikota Jakarta!

Sebagaimana dikutip dawi klaten.go.id, berikut ini adalah nama nama bupati yang pernah memimpin Kabupaten Klaten :

1. R.T. Mangoendilogo (...........-1852)

2. R.T. Soerodirjo (1852-1860)

3. R.T. Citrodipoero (1860-1867)

4. R.T. Mangoendilogo (1867-1870)

5. R.M. T. Mangoenkoesoemo (1870-1887)

6. R.T. Citrowardono (1887-1888)

7. R.T. Martowardono(1888-1896)

8. R.T. Mangoenagoro (1896-1897)

9. R.T. Soetonagoro (1897-1912)

10. R.T. Mangoennagoro (1912-1916)

11. R.T. Martonagoro (1916-1919)

12. R.T. Poesponagoro (1919-1931)

13. K.R. M. T. Martonagoro/RM. Iskak Tjondrodipuro (1932-1939)

Masa pemerintahan Indonesia

14. K.R.M.T. Yoedonagoro (1939-1946)

15. Drg. Soedomo (1948-1949)

16. R. Kasiran Brotoatmojo (1950-1952)

17. Mochtar (1952-1957)

18. R. Koesworo (1957-1957)

19. Dr. RM. A. Tjokronegoro (1957-1959)

20. R. Ng. Brotopranoto (1959-1960)

21. M. Pratikno (1960-1966)

22. R. Ng. S. Harjosantoho (1966-1967)

23. Kol. R. Sutiyoso (1967-1972)

24. Kol. Saibani (1972-1974)

25. Sutono Marto Suwito (1974-1975)

26. Kol. Sumanto (1975-1980)

Baca Juga: Liburan di Malang Cek! Nginap di 5 Hotel Terbaik di Kota Malang, Rate Mulai Rp100 Ribu Fasilitas Lengkap?

27. Kol. Sumanto (1980-1985)

28. Kol. Art. H. Suhardjono; (1985-1990)

29. Kol. Inf. H. Kasdi, S.P. (1995-2000)

30. H. Haryanto Wibowo (2000-2005)

31. H. Sunarna, S.E.,M.Hum. (2005-2010) dan (2010-2015)

32. Drs. Jaka Sawaldi, M.M (2015-2016)

32. Hj. Sri Hartini, S.E. (2016-2017)

33. Hj. Sri Mulyani (2017-2021) dan (2021-sekarang )

Demikian daftar nama-nama Bupati Klaten yang pernah memimpin Kabupaten Klaten.***

 

Editor: Muhammad Nasrulloh

Sumber: klatenkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah