Menaruh Perhatian! Gunung Slamet Via BAMBANGAN Kabupaten Purbalingga, Gunung Tertinggi kedua di Pulau Jawa

- 13 Januari 2023, 13:15 WIB
/facebook.com/@antobasecampslamet
/facebook.com/@antobasecampslamet /

CilacapUpdate.com - Bertanya Soal gunung?, Indonesia Tanah Air Tercinta memanglah terkenal memiliki banyak gunung indah nan menawan. Salah satunya adalah Gunung Slamet di Jawa Tengah.

Gunung Slamet merupakan gunung tertinggi kedua di Pulau Jawa. Selain itu, faktanya gunung ini menjadi gunung tertinggi di Jawa tengah, Dengan tinggi mencapai 3.428 meter di atas permukaan laut, Gunung Slamet berada di lima wilayah, yaitu Banyumas, Brebes, Purbalingga, Pemalang, dan Tegal.

Gunung Slamet sendiri mempunyai enam jalur pendakian resmi. Jalur paling terkenal adalah Jalur Baturraden di Banyumas dan Bambangan di Purbalingga, Jarak antara basecamp pendakian Baturraden jika ditempuh dari Banyumas tak terlalu jauh hanya butuh waktu sekitar 1 jam perjalanan dengan jarak sekitar kurang lebih 30 km.

Baca Juga: Menaruh Perhatian! Gunung Slamet Via Kaligoa, Gunung Tertinggi kedua di Pulau Jawa

Estimasi pendakian untuk sampai ke puncak sekitar 9-12 jam perjalanan. Jalurnya bisa dikatakan cukup menantang sehingga perlu persiapan yang matang.

Gunung Slamet menjadi salah satu dari sekian banyak gunung dengan lautan awan yang cantik dan menawan saat pagi menjelang. Tak hanya sunrise-nya saja, sunset di Gunung Slamet juga gak kalah ciamik. Bahkan, kamu bisa menikmati dari spot terbaik yang ada di sana.

Nggak akan kecewa pokoknya karena bakal menemukan kawan baru dari berbagai daerah saat mendaki ke Gunung Slamet. Jangan lupa untuk saling bersapa agar makin hangat. Hal yang paling penting adalah kebersihan lokasi.

Tetap bawa turun sampahmu dan pungut jika menemukan sampah yang bercecer, agar tetap terjaga keasrihannya!

GUNUNG SLAMET VIA BAMBANGAN

POS 1

Basecamp Bambangan berlokasi di Dusun Bambangan, Desa Kutabawa, Kecamatan Karangreja, Kabupaten Purbalingga. Saat keluar dari gapura Bambangan, terlihat tukang ojek yang berjejer menawarkan jasanya.

Halaman:

Editor: Siyam

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x