Gak Kuat Nahan! 20 Film Aksi Kejar-kejaran Ini Bakal Bikin Jantungmu Copot, No.1 Film Bullitt (1968)

- 26 Maret 2023, 20:14 WIB
/

10. The Italian Job (2003)

Memasuki tahun 2000-an ada film berjudul The Italian Job, film ini dibintangi oleh Mark Wahlberg, Charlize Theron, Jason Statham, Edward Norton, Seth Green, Mos Def dan Donald Sutherland. Dalam film ini mobil mini cooper lah yang menjadi bintangnya. Meskipun mini siapa yang mengira jika mobil ini memiliki kecepatan yang kencang dan bertenaga besar, para penonton akan terpukau dibuatnya.

11. The Bourne Supremacy (2004)

Meskipun mengambil nama dari novel kedua Bourne, alur cerita film ini sama sekali berbeda dari novelnya. The Bourne Supremacy ini melanjutkan kisah dari Jasone Bourne, mantan pembunuh CIA yang menderita amnesia psikogenik.

Film ini berfokus pada upaya untuk mempelajari lebih lanjut tentang masa lalunya karena ia sekali lagi dikonpirasikan oleh CIA dan Operasi Treadstone. Dalam film ini adegan kejar-kejaran, adu tembak dan menambrak mobil di Jalan Raya Moskow yang padat terlihat sangat nyata.

12. Wanted (2008)

Film action-thriller ini dirilis pada tahun 2008 dan dibintangi oleh sederet artis ternama seperti Angelina Jolie, James McAvoy, Morgan Freeman, Thomas Kretschmann dan lainnya. Tidak hanya mengusung ilmu fisika tentang peluru yang bisa berbelok, film ini juga menghadirkan aksi kejar-kerjaran yang sangat seru untuk di tonton.

Dalam film, Fox mengendari sebuah mobil Dodge Viper SRT-10. Ketika mengendari mobilnya, dengan kerennya ia menembak dan akhirnya keluar dari barikade polisi dengan membuat mobilnya melambung ke atas. Meskipun banyak yang mengatakan adegannya tidak masuk akal, namun film ini sangat keren untuk ditonton.

13. John Wick (2014)

Film bergenre thriller ini dibintangi oleh Keanu Reeves, Michael Nyqvist, Alfie Allen, Adrianne Palicki, Bridget Moynahan, Dean Winters, Ian McShane, John Leguizamo dan Willem Dafoe. Semenjak kemunculannya film ini sukses mengambil hati para penggemar.

Hal ini dikarenakan aksi Wick yang selalu penuh kejutan dan membuat para penonton kagum. Beragam aksi laga yang melibatkan senjata api serta kejar-kejaran terjadi dalam film ini.

14. The Raid 2 (2014)

Jika dari tadi kebayakan film yang berasal dari luar negeri, next film aksi kejar-kejaran berasal dari Indonesia yaitu The Raid 2. Meskipun bukan kejar-kejaran menggunakan mobil-mobil seperti beberapa film sebelumnya, film ini wajib kamu tonton.

Halaman:

Editor: Siyam

Sumber: IMDb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x