Pemkab Sudah Kirim Proposal ke Kementerian Soal Pembangunan Pasar Kroya, DPUMKM: Tinggal Tunggu Hasilnya

- 26 Juli 2023, 19:03 WIB
Pemerintah Kabupaten Cilacap mengklaim sudah mengirimkan proposal pembangunan Pasar Kroya, yang mengalami kebakaran Desember 2021 lalu.
Pemerintah Kabupaten Cilacap mengklaim sudah mengirimkan proposal pembangunan Pasar Kroya, yang mengalami kebakaran Desember 2021 lalu. /Dok Ipung

CilacapUpdate.com - Menyikapi desakan Bakul Kroya Bersatu (BKB), Pemerintah Kabupaten Cilacap mengklaim sudah mengirimkan proposal pembangunan Pasar Kroya, yang mengalami kebakaran Desember 2021 lalu.

Kepala Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (DPKUKM) Kabupaten Cilacap, Umar Said mengatakan, Pemkab Cilacap telah mengusulkan pembangunan Pasar Kroya, kepada Pemerintah Pusat, melalui Anggota DPR RI Komisi VI Adisatrya Suryo Suryo Sulisto, berikut Kementerian Perdagangan.

"Ya tinggal menunggu hasilnya bagaimana. Apakah bisa dibangun tahun 2023 ini, tahun 2024 atau kapan. Kalau kami sedang berusaha supaya dibangun pada tahun 2024," kata Umar ketika dikonfirmasi, Rabu 26 Juli 2023.

Baca Juga: Ketetapan Hukum Selesai, Bakul Pasar Kroya Bersatu Tunggu Langkah Konkrit Pemerintah  

Umar menambahkan, untuk pembangunan Pasar Kroya, pihaknya hanya mengandalkan anggaran dari Pemprov Jawa Tengah, ataupun Pemerintah Pusat.

Karena tidak memungkinkan pembangunan Pasar Kroya ini menggunakan APBD Kabupaten Cilacap yang cukup terbatas.

"Karena jumlahnya cukup besar, kemarin dihitung oleh PU (Dinas Pekerjaan Umum) paling tidak memerlukan Rp82 miliar," Umar menambahkan.

Oleh karena itu, pihaknya berharap masyarakat, khususnya pedagang untuk bersabar, terkait realisasi pembangunan Pasaf Kroya.

"Ya ditunggu saja lah. Yang pasti kita selalu berharap supaya pembangunan ini bisa segera terealisasi," tutup Umar.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x