Pemuda Cilacap Jangan Kecil Hati! Ini 9 Pekerjaan dengan Gaji Gede Kerja Mudah, Nomor 5 Penghasilan Unlimited

- 17 Februari 2023, 11:05 WIB
Pemuda atau fresh graduate di Kabupaten Cilacap tidak perlu berkecil hati! Berikut ini adalah 9 pekerjaan yang tidak hanya harus dikerjakan di kantor, tetapi bisa juga dikerjakan di rumah.
Pemuda atau fresh graduate di Kabupaten Cilacap tidak perlu berkecil hati! Berikut ini adalah 9 pekerjaan yang tidak hanya harus dikerjakan di kantor, tetapi bisa juga dikerjakan di rumah. /Pixabay

CilacapUpdate.com - Pemuda atau fresh graduate di Kabupaten Cilacap tidak perlu berkecil hati! Berikut ini adalah 9 pekerjaan masa depan yang tidak harus dikerjakan di kantor, tetapi bisa juga dikerjakan di rumah.

Dari 9 jenis pekerjaan masa depan di Kabupaten Cilacap yang dikenal kota industri ini, untuk pekerjaan nomor 5 daftar berikut ini penghasilan bisa tidak terbatas.

9 daftar pekerjaan di Cilacap ini tepat bagi para pencari kerja atau para jobseeker yang masih melamar pekerjaan.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini 9 pekerjaan paling menjanjikan bagi para pencari kerja di Kabupaten Cilacap.

1. Ahli data

Profesi pertama adalah ahli data. Ahli data merupakan pekerjaan atau profesi yang bertugas untuk mengumpulkan, mengolah dan menganalisa data yang sudah diperoleh oleh perusahaan dalam mengambil keputusan.

Baca Juga: 10 Ide Jualan Makanan Unik yang Pasti Laris di Kabupaten Sragen, NO 5 Sedang Naik Daun!

Banyak orang beranggapan profesi ahli data ini hanya digeluti oleh individu yang memiliki latar belakang sains dan IPA.

Tetapi pada kenyataan pekerjaan ini dapat digeluti oleh siapa saja yang memiliki keterampilan dan pengetahuan di bidang ekonomi, matematika, manajemen, komunikasi, komputer dan elektronik, maupun statistik.

Sama juga pekerjaan lainnya, orang yang menggeluti pekerjaan ini juga perlu memiliki kecakapan dalam berkomunikasi (soft skill), berpikir kritis.

Serta memiliki kemampuan analisis yang kuat agar bisa mengkomunikasikan hasil analisis yang didapat dengan baik dihadapan para klien.

2. Ahli tehnik dan kontruksi

Dengan berkembangnya teknologi, para ahli tehnik dan kontruksi, termasuk untuk ahli di bidang kimia, bioteknologi, robotik, dan nano teknologi semakin dibutuhkan.

Selain itu dengan berkembangnya teknologi, tentu proyek-proyek pembangunan gedung dan proyek pemerintah lainya membutuhkan banyak ahli kontruksi, demikian ahli tehnik dan kontruksi merupakan pekerjaan dimasa depan yang dibutuhkan.

3. Praktisi kesehatan

Menurut laporan The Future Jobs yang dilansir dari World Economic Forum, lapangan pekerjaan di bidang kesehatan atau menjadi praktisi kesehatan disebut masih tetap akan menjanjikan dimasa depan.

Baca Juga: UMKM PEKALONGAN CAIR 50 JUTA, Cek Syarat Pengajuan Pinjaman KUR BRI Kota Pekalongan Limit 50 Juta untuk Modal

Seperti yang kita tahu, populasi penduduk semakin meningkat tiap tahunnya, dan tentunya dengan jumlah yang semakin bertambah, praktisi kesehatan pun semakin dibutuhkan terutama didaerah yang bukan perkotaan.

4. Digital Marketer

Dengan berkembangnya teknologi internet termasuk industri 4.0 keberadaan digital markerter sangatlah dibutuhkan diberbagai perusahaan.

Digital markerter sendiri memiliki tugas untuk melakukan promosi melalui sosial media ataupun platform digital.

Digital marketer juga merupakan tombak marketing suatu perusahaan dikarenakan penjualan zaman sekarang yang serba digital membuat profesi ini merupakan pekerjaan dimasa depan yang paling dibutuhkan.

5. SEO Specialist, Content Writer atau Content Creator

Banyak perusahaan memerlukan orang-orang yang dapat menulis penjelasan produk-produk mereka dengan baik serta tulisan yang tentunya google friendly.

Sehingga ketika kamu memasukan kata kunci tertentu dipencarian google, produk perusahaan akan terpampang di halaman utama.

Maka dari itu posisi SEO specialist ataupun content writer ini sangatlah vital dalam strategi pemasaran suatu perusahaan.

Baca Juga: 10 Ide Jualan Makanan Unik yang Pasti Laris di Kabupaten Sleman, NO 5 Sedang Naik Daun!

Bukan hanya SEO specialist, profesi sejenis seperti content creator yang ada di sebuah perusahaan media online juga memiliki potensi cukup besar.

Bahkan di Pikiran Rakyat Media Networ (PRMN), content creator bisa mendapatkan puluhan bahkan ratusan juta rupiah perbulannya. Menarik bukan?.

6. Teknisi IT

Di era yang serba canggih ini, hampir semua perusahaan membutuhkan Teknisi IT untuk mengurus sistem komputerisasi bisnis mereka.

Teknologi pun juga diperkirakan akan semakin berkembang yang memungkinkan profesi seperti programmer dan software developer akan tetap dibutuhkan dimasa yang akan datang.

7. Web/Mobile Application Developer

Dengan banyaknya website dan aplikasi e-commerce bermunculan, tak heran web dan mobile application developer dibutuhkan dimana-mana.

Beberapa perusahaan juga membutuhkan developer website untuk situs perusahaan mereka yang membuat profesi ini semakin dicari oleh perusahaan.

8. Designer

Untuk membuat sebuah produk, kita memerlukan konsep dasar juga desain yang pas dan menarik, dan tentunya tidak semua orang bisa melakukan hal tersebut. Oleh karena itu, designer banyak sekali diperlukan diberbagai industri.

Baca Juga: Lulusan PPPK Guru Kabupaten Cilacap 2022 Full Happy, Tahun 2023 Dapat Gaji dan Tunjangan Gede, Berani Lihat?

Mulai dari industri pakaian, industri teknologi, sampai dengan pekerjaan kontruksi memerlukan designer agar produk atau hal yang kita ciptakan lebih sempurna.

9. Akuntan

Pekerjaan yang akan selalu dibutuhkan adalah akuntan. Meskipun lulusan akuntasi terhitung banyak, tetapi lowongan pekerjaan untuk akuntan sendiri selalu dibutuhkan di manapun.

Pekerjaan akuntansi sendiri meliputi analisa keuangan, laporan keuangan dan laporan pajak suatu perusahaan. Akuntan sendiri tidak dibutuhkan hanya diperusahaan, melainkan disemua sektor usaha yang ada.

Itulah 9 pekerjaan di Kabupaten Cilacap, di mana beberapa tidak harus dikerjakan di kantor, tetapi bisa juga dikerjakan di rumah. Semoga bermanfaat. ***

Editor: Muhammad Nasrulloh

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah