Acuhkan Potensi Kebangkitan PSCS Cilacap, Persipa Pati Bertekad Persembahkan Poin Penuh untuk Fans

- 24 September 2023, 13:11 WIB
Persipa Pati akan menghadapi pertandingan kedua dalam pekan ketiga Pegadaian Liga 2 2023/24, saat mereka menjamu PSCS Cilacap di Stadion Joyokusumo Pati hari ini, Minggu (24/9) sore.
Persipa Pati akan menghadapi pertandingan kedua dalam pekan ketiga Pegadaian Liga 2 2023/24, saat mereka menjamu PSCS Cilacap di Stadion Joyokusumo Pati hari ini, Minggu (24/9) sore. /ligaindonesiabaru

CilacapUpdate.com - Persipa Pati akan menghadapi pertandingan kedua dalam pekan ketiga Pegadaian Liga 2 2023/24, saat mereka menjamu PSCS Cilacap di Stadion Joyokusumo Pati hari ini, Minggu (24/9) sore.

Saat menyambut Hiu Selatan, Persipa Pati mengacuhkan potensi kebangkitan PSCS, dan bertekad untuk memberikan poin penuh untuk fans pada pertandingan yang digelar di kandang ini.

Tim yang dilatih oleh Nazal Mustofa ini memasuki laga melawan PSCS dengan penuh optimisme. Hal ini karena pada pertandingan pertama melawan Persijap di Jepara, Persipa berhasil meraih satu poin setelah bermain imbang di Stadion Gelora Bumi Kartini Jepara.

Baca Juga: Live Streaming 808 Timnas U24 Indonesia vs Korea Utara Ilegal, Jam 15:00 WIB Cek Situs Streaming Resmi Disini!

Dengan tampil di hadapan pendukungnya sendiri di Stadion Joyokusumo Pati, Persipa berkeinginan untuk memberikan penampilan yang maksimal.

"“Persiapan sudah maksimal dalam latihan. Kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi di lapangan juga kita sudah siapkan antisipasinya. Kita waspadai kebangkitan PSCS karena dua laga kandang mereka kurang memuaskan yakni dapat hasil draw dan kalah," ujar pelatih Persipa, Nazal Mustofa, dalam konferensi pers pada Sabtu (23/9).

Oleh karena itu, ia menegaskan kepada para pemainnya untuk tetap waspada dan fokus pada pertandingan melawan PSCS. "Kami harus benar-benar waspada agar mereka tidak dapat mencuri poin di markas kita," tegas Nazal.

Baca Juga: Laga Versus Persipa Pati Jadi Momen Kebangkitan PSCS Cilacap

Dikutip dari laman ligaindonesiabaru, salah satu pemain Persipa, Gustur Cahyo, juga menegaskan bahwa dirinya dan rekan-rekannya telah siap tempur.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh

Sumber: Ligaindonesiabaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x