Tempat Penginapan di Purwokerto, Banyumas Dengan Harga Mulai Dari Rp 100.000, Nomor 6 Ada Kolam Renangnya

10 Juli 2023, 13:57 WIB
7 Tempat Penginapan di Purwokerto, Banyumas Dengan Harga Murah+AC dan Fasilitas Lengkap Mulai Dari Rp 100.000/Tangkapan Layar/tripadvisor.com /

CilacapUpdate.com - Tempat penginapan di Purwokerto, Banyumas mencakup berbagai jenis akomodasi, mulai dari hotel mewah, vila pribadi, apartemen, hingga penginapan budaya seperti penginapan tradisional atau rumah-rumah tamu.

Setiap jenis akomodasi menawarkan pengalaman yang berbeda, dengan fasilitas dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda.

Salah satu faktor penting dalam memilih tempat penginapan adalah lokasi. Lokasi yang strategis akan memudahkan akses Anda ke tempat-tempat wisata, restoran, pusat perbelanjaan, dan transportasi umum.

Apakah Anda lebih suka tinggal di pusat kota yang sibuk atau di daerah yang lebih tenang dan alami, pilihlah lokasi yang sesuai dengan rencana perjalanan Anda saat di Purwokerto, Banyumas.

Baca Juga: Mengenal 41 Nama Bupati Semarang yang Mewarnai Sejarah sejak Abad 16: No 29 Dokter Kandungan!

Selain lokasi, fasilitas yang ditawarkan oleh tempat penginapan di Purwokerto, Banyumas juga penting untuk dipertimbangkan. Beberapa fasilitas umum yang sering dicari oleh para wisatawan adalah akses internet Wi-Fi gratis, kolam renang, pusat kebugaran, spa, restoran, atau layanan kamar.

Pastikan tempat penginapan yang Anda pilih menyediakan fasilitas yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda.

Tempat Penginapan di Purwokerto, Banyumas dengan Harga Murah

Dirangkum CilacapUpdate dari agoda.com, berikut rekomendasi 7 tempat penginapan di Purwokerto, Banyumas dengan harga murah:

1. Urbanview Hotel Double Tree Purwokerto

Urbanview Hotel Double Tree Purwokerto merupakan penginapan yang terletak di Jl. Dr. Gembreg No.17, Mersi, Kec. Purwokerto Timur. Hotel ini memiliki harga tergolong murah yaitu Rp. 157.000, dan sudah termasuk sarapan.

Selain itu Penginapan ini memiliki type guest house dengan fasilitas lengkap, tersedia Ac, kamar mandi, dan area parkir yang luas.

2. Guest House Pinarak 2 Syariah RedPartner

Guest House Pinarak 2 Syariah RedPartner merupakan penginapan yang adadi Purwokerto yang memberikan fasilitas lengkap dengan palayanan yang ramah.

Penginapan ini beralamat di Jl. Oveste Isdiman Gg. IV No.6, Jatiwinangun, Purwokerto Lor, Kec. Purwokerto Timur ini berjarak 1,2 km dari pusat Purwokerto.

Harga permalam di penginapan ini yaitu Rp. 170.000

Baca Juga: 10 Cafe di Cilacap Yang Asyik Buat Nongkrong Bareng Teman, Disain Tempat Kekinian dan Instagrammable

3. Meotel Purwokerto

Meotel Purwokerto merupakan penginapan yang memiliki fasilitas lengkap seperti Restoran, Wi-Fi gratis, layanan kamar, dan fast respon 24 jam. 

Penginapa ini beralamat di Jl. Doktor Soeparno No.57 Grendeng, Purwokerto Utara. Harga penginapan permalamnya cukup murah yaitu Rp330.000 termasuk dengan sarapan.

4. Hotel Wisata Niaga Campus

Berada tidak jauh dari Gor Satria , Hotel Wisata Niaga Campus tentu memiliki fasilitas lengkap seperti Ac, kamar mandi, sarapan, dan area parkir yang luas. Penginapan ini terletak di Jl. Prof. Dr. HR Boenyamin No. 637C, Sumampir Wetan, Pabuaran, kec. Purwokerto Utara.

Harga permalam hotel ini tidak terlalu mahal dari sebelumnya yaitu sekitar Rp330.000

Baca Juga: 5 Rekomendasi Objek Wisata Bareng Keluarga Di Baturaden-Purwokerto Untuk Libur Lebaran 2022

5. FixOn Capsule Hotel

FixOn Capsule Hotel merupakan penginapan dengan type kapsul, penginapan ini dekat dengan beberapa objek wisata diantaranya yaitu Stadion Satria, Alun-Alun Purwokerto, dan Padang Golf Wijayakusuma.

Selain itu FixOn Capsule Hotel juga memiliki fasilitas yang lengkap mulai dari Ac, Wi-Fi, Tv, kamar mandi, dan area parkir yang aman dan luas. Harga permalam dari penginapan sangat murah yaitu Rp103.000, dan sudah termasuk sarapan.

6. Luminor Hotel Purwokerto

Luminor Hotel Purwokerto merupakan penginapan kelas mewah dengan fasilitas lengkap seperti kolam renang dan pusat olah raga. Penginapan ini berada di Jl. Jenderal Sudirman No. 324, Purwokerto.

Harga permalam penginapan ini yaitu sekitar Rp. 575.000.

Baca Juga: Wisata Embung Kledung Spot Gunung Sumbing dan Sindoro, Berikut Jadwal Buka dan Harga Tiket Masuk

7. ASTON Imperium Purwokerto

Masyarakat purwokerto sudah tak asing dengan hotel megah ini, memiliki fasilitas yang lengkap memiliki kamar yang luas. Penginapan ini terletak di Jl. Overste Isdiman No. 33, Purwokerto.

Harga permalam di hotel ini yaitu Rp.621.000.

Demikian rekomendasi penginapan di purwokerto, banyumas.***

Editor: Siyam

Sumber: Agoda.com

Tags

Terkini

Terpopuler