Pratama Arhan Direkrut klub Liga 2 Jepang Tokyo Verdy, PSIS Semarang Kesulitan Cari Pengganti

- 4 Maret 2022, 20:50 WIB
PSIS Semarang mengaku kesulitan mencari pengganti Pratama Arhan, usai pemain mudanya tersebut direkrut klub Liga 2 Jepang Tokyo Verdy.
PSIS Semarang mengaku kesulitan mencari pengganti Pratama Arhan, usai pemain mudanya tersebut direkrut klub Liga 2 Jepang Tokyo Verdy. /Antara Foto/Fikri Yusuf

CilacapUpdate.com - PSIS Semarang mengaku kesulitan mencari pengganti Pratama Arhan, usai pemain mudanya tersebut direkrut klub Liga 2 Jepang Tokyo Verdy.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh CEO PSIS Semarang S. Sukawijaya atau yang biasa dipanggil Yoyok Sukawi.

Yoyok menyebut sepeninggal Arhan, belum ada pemain yang memiliki kualitas sebagus Pratama Arhan di klubnya, atau yang memiliki peran signifikan dalam permainan tim.

“Untuk pengganti, memang kalau gantinya sekualitas dia, untuk sekarang belum ada. Tapi anak-anak kami sebenarnya sudah banyak yang siap untuk dipromosikan dan mengejar prestasi Arhan,” kata Yoyok saat konferensi pers di kantor PSSI, Jakarta, Jumat 4 Maret 2022.

Baca Juga: Hadapi Meiji Yasuda J2 league 2022, Tokyo Verdy Resmi Datangkan Pratama Arhan dari PSIS Semarang

Baca Juga: Pratama Arhan Absen, Shin : Ini situasi yang tidak diinginkan, tetapi bukan masalah

Pernyataan tersebut disampaikan Yoyok merespon pertanyaan siapa yang akan menggantikan posisi Arhan usai dilepas ke klub Liga 2 Jepang, Tokyo Verdy.

Dikutip dari ANTARA, Yoyok menambahkan, pasca kepergian Arhan, regenerasi pemain di PSIS Semarang berjalan dengan baik, sehingga pihaknya tidak perlu khawatir jika ada salah satu pemainnya harus dilepas.

Ia menambahkan bahwa PSIS juga memberikan pemain-pemain muda kesempatan bermain yang sama, bahkan mendapat menit bermain lebih banyak untuk mencicipi kompetisi profesional. Dia pun yakin PSIS Semarang bakal tetap bersinar meski tanpa Pratama Arhan.

Halaman:

Editor: Muhammad Nasrulloh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x